Breaking News

Piala Dunia 2022

UPDATE Lionel Messi: Belum Pensiun, Lanjut Pimpin Timnas Argentina sampai Piala Dunia 2026

Jorge Valdano membongkar isi percakapan singkat dirinya dengan Lionel Messi soal kelanjutan karier sang megabintang di tim nasional

AFP/JUAN MABROMATA
Lionel Messi belum mau pensiun usa bawa Argentina juara Piala Dunia 2022, dikabarkan akan main sampai Piala dunia 2026. 

TRIBUN-MEDAN.com - Legenda timnas Argentina, Jorge Valdano, membeberkan percakapannya dengan Lionel Messi bahwa sang pemain belum mau pensiun.

Jorge Valdano membongkar isi percakapan singkat dirinya dengan Lionel Messi soal kelanjutan karier sang megabintang di tim nasional seusai menjuarai Piala Dunia 2022.

Sebelum Piala Dunia 2022 di Qatar bergulir, Lionel Messi telah menyatakan bahwa turnamen tersebut akan menjadi panggung terakhirnya.

Pasalnya, dengan usia yang sudah menginjak 35 tahun, Lionel Messi mengaku bahwa fisiknya sudah tak sebugar dulu.

Hal itu juga yang membuat La Pulga ragu untuk bermain di Piala Dunia selanjutnya pada 2026.

"Akan menjadi Piala Dunia terakhir saya, pasti. Keputusan telah dibuat," kata Lionel Messi, dinukil dari Sportbible.

Baca juga: PARADE Juara Piala Dunia 2022 Argentina, Penuh Lautan Manusia, Messi Cs Sampai Diangkut Helikopter

"Saya mulai berlatih terlambat, bermain tanpa ritme, dengan turnamen sudah dimulai, kemudian saya pergi ke tim nasional, ketika saya kembali ke klub saya mengalami cedera dan saya tidak pernah selesai," ujar Messi menambahkan.

Lionel Messi kembali melontarkan pernyataan tersebut setelah membawa timnas Argentina lolos ke partai puncak Piala Dunia 2022 usai mengalahkan timnas Kroasia 3-0 di semifinal.

Hal itu dikatakan Messi kepada media Argentina, Diario Deportivo Ole.

Messi Rayakan Kemenangan Bersama Tim Tango Argentina
Messi Rayakan Kemenangan Bersama Tim Tango Argentina (Tribunnews.com)

"Saya merasa sangat senang bisa mencapai ini, menyelesaikan perjalanan Piala Dunia saya dengan memainkan pertandingan terakhir saya di final," ujar Messi seperti dikutip BolaSport.com dari Diario Deportivo Ole.

"Masih bertahun-tahun untuk pergelaran yang berikutnya dan saya rasa saya tidak akan mampu melakukannya."

Baca juga: PREDIKSI Juara Piala AFF 2022, Shin Tae-yong Targetkan Timnas Indonesia yang Kampiun

"Menyelesaikannya seperti ini, itu adalah yang terbaik," ucap peraih tujuh gelar Ballon d'Or tersebut melanjutkan.

Namun, baru-baru ini, Jorge Valdano membongkar isi percakapannya dengan Messi soal masa depan sang megabintang di tim nasional sebelum laga final melawan timnas Prancis.

Jorge Valdano mengungkapkan bahwa Messi akan mengubah rencananya jika berhasil membawa Tim Tango juara Piala Dunia 2022.

Megabintang Paris Saint-Germain itu ingin melanjutkan kiprahnya hingga Piala Dunia 2026.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved