Piala Dunia Qatar 2022

GOL Lionel Messi - Di Maria: Hasil Argentina vs Prancis 2-0, Sedang Berlangsung Link Live Streaming

Duel Argentina vs Prancis sedang berlangsung,Minggu (18/12/2022) malam ini. Argentina Unggul 1-0

Editor: Salomo Tarigan
espnfc.com
Striker Argentina Lionel Messi 

Tentunya ajang Messi menorehkan pembuktiannya di akhir masa dirinya berlaga di Piala Dunia 2022.

Dikabarkan, Messi menjalani masa laga terakhirnya dalam ajang Piala Dunia 2022.

Senasib dengan Cristiano Ronaldo, Messi harus menghentikan langkahnya melaju pada Piala Dunia lima tahun kedepan.

Namun, Ronaldo terhenti langkahnya sampai babak semifinal saat melawan Maroko.

Sedangkan Messi, mampu menunjukan ketangkasannya dalam  bermain di ajang kali ini mengalahkan Kroasia.

Messi menyumbang satu gol lewat eksekusi penalti, sedangkan dua gol lainnya diborong oleh Julian Alvarez yang juga bermain luar biasa di lini depan Argentina.

Sehari berselang giliran Prancis yang mengamankan tiket babak empat besar. Les Bleus melaju setelah mengalahkan tim kejutan Maroko dengan skor meyakinkan 2-0.

Prancis berhasil lolos ke final dua edisi beruntun setelah Piala Dunia 2018. Kala itu Kylian Mbappe dan kawan-kawan jadi juara usai menaklukkan Kroasia di partai final.

Misi Les Bleus mempertahankan titel juara akan kah berhasil?

Mengingat pertandingan Piala Dunia 2022 selanjutnya, Mbappe dkk bakal menghadapi Argentina.

Pertemuan Argentina vs Prancis

Dikutip dari Soccerbase, Kamis (15/12/2022), Argentina vs Prancis tercatat sudah bertemu sebanya lima kali.

Namun, Argentina lebih mendominasi dengan empat kemenangan.

Sedangkan Les Bleus hanya satu. Tapi satu-satunya kemenangan Prancis hadir di pertemuan terakhir yakni babak 16 Besar Piala Dunia 2018.

Tim besutan Didier Deschamps itu menang dengan skor 4-3. Total Argentina dan Prancis sudah bertemu tiga kali di Piala Dunia.

Selain edisi 2018, keduanya saling mengalahkan pada Piala Dunia 1930 dan Piala Dunia 1978. Argentina berhasil memenangkan dua laga itu.

Berikut head to head Argentina vs Prancis di lima kali pertandingan

1. 16 Besar Piala Dunia 2018: Prancis 4-3 Argentina

2. Uji Coba 2009: Prancis 0-2 Argentina

3. Uji Coba 2007: Prancis 0-1 Argentina

4. Fase Grup Piala Dunia 1978: Prancis 1-2 Argentina

5. Fase Grup Piala Dunia 1930: Prancis 0-1 Argentina.

Meski demikian, Prancis memiliki Mbappe yang begitu lincah dalam setiap pertandingan.

Ia bahkan bersama Lionel Messi, dan Olivier Giroud memimpin daftar pencetak gol terbanyak di Piala Dunia 2022.

Kylian Mbappe dan Olivier Giroud sama-sama bermain di Prancis.

Sementara Lionel Messi menjadi andalan Timnas Argentina.

Bagi pemenang top score bakal mendapatkan sepatu emas Piala Dunia 2022.

Berikut adalah aturan penghargaan Sepatu Emas atau top skor Piala Dunia 2022:

Aturan Penghargaan Sepatu Emas Piala Dunia 2022

• Trofi Sepatu Emas diberikan kepada pemain yang mencetak gol terbanyak di turnamen.

• Jika ada dua pemain dengan koleksi gol sama, pemain dengan jumlah assist terbanyak akan menerima penghargaan Sepatu Emas.

• Jika ada dua pemain atau lebih dengan jumlah gol dan assist sama, pemain dengan menit bermain paling sedikit akan memenangi trofi Sepatu Emas.

Top Skor Piala Dunia 2022

• 5 gol – Lionel Messi ( Argentina), Kylian Mbappe (Perancis).

• 4 gol – Julian Alvarez ( Argentina), Olivier Giroud (Perancis).

• 3 gol – Alvaro Morata (Spanyol), Goncalo Ramos (Portugal), Cody Gakpo (Belanda), Marcus Rashford (Inggris), Richarlison (Brasil), Bukayo Saka (Inggris), Enner Valencia (Ekuador).

Prediksi Skor

Argentina 2 - 1 Prancis

Live Skor Prancis vs Argentina

LIVE SKOR

Link Streaming Prancis vs Argentina

>>>LINK

>>>LINK 

Live Streaming SCTV

(*/Tribun-medan.com)

Baca juga: LIVE MALAM Ini Argentina vs Prancis, Lionel Messi Ingin Balas Kekalahan Tim Tango 2018

Sebagian Artikel ini telah tayang di BangkaPos.com  

SEDANG BERLANGSUNG Live Streaming Argentina vs Prancis Skor 0-0| Link Live Skor Hasil Piala Dunia

Sumber: Tribun Medan
Halaman 4/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved