Berita Deli Serdang Terkini
Ironis, Kadis Kesehatan Deli Serdang Dipuji-puji lalu Dicopot Jabatannya oleh Bupati, Ini Reaksinya
Baru saja dipuji-puji karena prestasinya, kini dr Ade Budi Krista malah didepak Bupati Ashari dari jabatannya. Ada apa?
Penulis: Indra Gunawan | Editor: Randy P.F Hutagaol
TRIBUN-MEDAN. com, DELISERDANG - Bupati Deli Serdang, Ashari Tambunan mencopot jabatan Kadis Kesehatan Deliserdang, dr Ade Budi Krista. Sebagai penggantinya, Direktur RSUD Amri Tambunan, dr Hanif Fahri SpKJ ditunjuk sebagai Pelaksana Tugas (Plt). Beredar kabar kalau pencopotan ini ditengarai adanya intervensi dari pihak penegak hukum.
Informasi yang dihimpun Tribun Medan penunjukan dr Hanif Fahri SpKJ sebagai Pelaksana tugas sesuai dengan nomor 875.1/4491 yang ditandatangani Bupati Deliserdang tanggal 14 Desember 2022. Sementara dr Ade menerima surat pencopotan dirinya pada Jumat (16/12/2022) kemarin.
Baca juga: Jerit Tangis dan Ratap Ibu Lydia Sitinjak saat Peti Jenazah Masuk Liang Kubur: Sakit Kali, Lydia
Terkait apa yang dialaminya ini, dr Ade Budi Krista pun membenarkan. Ia mengaku sudah menerima langsung surat dari Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM).
"Kalau suratnya saya baca saya dibebastugaskan sementara. Ya saya juga nggak tahu apa salah saya. (Ada dipanggil Bupati?) nggak ada. Saya juga belum ada diperiksa Inspektorat," kata dr Ade.
Baca juga: Normalkah Sering Masturbasi meski Sudah Menikah, Begini Penjelasan dr Boyke
Mengenai kabar yang beredar soal adanya dugaan intervensi dari penegak hukum, mantan Kepala Puskesmas Kota Datar Hamparan Perak ini pun tidak mau berkomentar lebih jauh.
Ia mengaku baru beberapa hari pulang dari Jawa Timur untuk menyelesaikan Diklat Kepemimpinan tingkat II (PIM II) yang juga diketahui oleh Bupati.
Setelah pulang dirinya pun sempat ditugaskan untuk mendampingi Wakil Bupati meninjau banjir di Kecamatan Beringin.
Baca juga: Berita Populer Hari Ini, Balita Alami Infeksi Mata karena Abu Rokok, Suami Jual Istri di Aplikasi
"Saya yang jelas kerja ikuti aturan saja. Anggota saya pun selalu saya arahkan untuk selalu bekerja sesuai aturan. (Ada intervensi penegak hukum) Ya saya nggak tahulah. Semua ini hanya titipan bagi saya. Saya berserah kepada Tuhan saja," kata dr Ade.
Beberapa pegawai Dinas Kesehatan yang diwawancarai mengaku sudah mengetahui kabar pencopotan pimpinannya tersebut.
"Ia kami sudah tau. Ya terkejut juga dengarnya. Karena kemarin itu dipuji Bupatinya saat acara peresmian. Nggak sangka kali kami, karena setau kami nggak ada (masalah, red) apa-apa," ucap pegawai Dinas Kesehatan yang tidak ingin namanya dituliskan.
Apa yang dialami oleh dr Ade Budi Krista ini pun banyak membuat pihak terkejut termasuk kalangan pejabat. dr Ade pun sempat mengaku dirinya juga banyak mendapat telepon dari kalangan sesama pejabat.
Bupati Ashari juga belum lama ini memuji-muji dr Ade dan jajarannya. Pujian sempat diucapkan oleh Bupati saat dirinya melakukan peresmian 2 RSUD dan 1 Puskesmas di Bangun Purba pada 30 November lalu.
Pada kesempatan itu, Bupati menyinggung tentang keberhasilan Pemkab Deli Serdang meraih penghargaan dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes) pada Program Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM) Tingkat Nasional Tahun 2022 pada beberapa hari sebelumnya.
Diakui penghargaan tersebut cukup memberikan kebanggaan dan membesarkan hati serta memotivasi jajaran Pemkab Deli Serdang.
"Luar biasa! Sangat membanggakan dan membesarkan hati, memotivasi. Kabupaten Deli Serdang masuk delapan besar. Mestinya tiga besarlah. Delapan besar sudah membanggakan. Dengan sanitasi terbaik, dengan kepala desa yang amat luar biasa, sangat dihargai pemerintah pusat, sebagai kepala desa terbaik dalam kegiatan itu, juga penghargaan khusus kepada tokoh masyarakat yang dianggap berperan dalam pelaksanaan program. Kesemuanya dinilai sebagai orang-orang yang berjasa dan diakui jasanya secara nasional," ucap Bupati disambut tepuk tangan para tamu yang hadir.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Bupati-Deliserdang-Ashari-Tambunan-dan-Kadis-Kesehatan-dr-Ade-Budi-Krista_.jpg)