Berita Seleb
Gading dan Gisel akan Liburan Bersama ke Luar Negeri, Gempi Punya Permintaan Khusus
Bahkan Gading, Gisel dan Gempi sudah memiliki rencana liburan ke luar negeri meyambut tahun baru.
TRIBUN-MEDAN.com - Gisel dan Gading tahun ini akan menghabiskan waktu Natal bersama dengan liburan dengan Gempita sang buah hati.
Biasanya merayakan libur Natal di tempat yang berbeda, namun kali ini Gisel, Gading dan Gempi tampaknya akan menghabiskan waktu bersama.
Bahkan Gading, Gisel dan Gempi sudah memiliki rencana liburan ke luar negeri meyambut tahun baru.
Ternyata hal itu dilakukan karena adanya permintaan dari putri sematawayang mereka, Gempita Noora Marten.
Gempi ingin jika di tahun ini menghabiskan waktu bersama kedua orang tuanya untuk sekedar liburan ke luar negeri.
"Gempi memang udah request, minta liburan sama mama papanya udah request 'boleh nggak sih pergi jangan misah-misah' gitu, jadi ya udah kita udah rencanain semua," tutur Gisel.
Baca juga: Gisella Anastasia Ngaku Lemas Jika Video 19 Detik Jadi Candaan, Trauma Terseret Kasus Video Asusila
Mantan kekasih Wijaya Saputra itu memilih luar negeri untuk jadi destinasi liburan.
"Kayanya mau coba ke luar (negeri) setelah sekian tahun," kata Gisel.
"Tapi belum pasti, mas Gading beli tiketnya ke mana liat nanti aja kita ke mana," sambungnya.
Rencananya, keluarga yang dijuluki 3G itu akan berangkat liburan setelah merayakan Natal di Jakarta.
"Rencananya habis Natal lah," ucap Gisel.
Saat ditanya apakah mereka juga akan merayakan Natal bersama, Gisella Anastasia belum membicarakannya dengan Gading Marten.
"Biasanya kami ke gereja. Terus papanya, (Gading Marten) ke rumah Opa Roy," kata Gisella Anastasia.
Meski sudah cerai, namun memang Gisel dan Gading terbilang kompak untuk mengurus putri mereka.
Di beberapa kesempatan, mantan suami istri ini juga menghabiskan waktu bersama Gempi.
Baca juga: HEBOH Gisella Anastasia Dituding Sebagai Simpanan Suami Orang, Eks Gading Marten Syok
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/gisella-anastasia-dan-gading-marten-bersama-anak-mereka-gempi.jpg)