Berita Seleb

Rumah Tangga di Ujung Tanduk, Muzdalifah Labrak Wanita Nakal, Fadel Islami Tergoda Gadis Muda?

Muzdalifah menyebut, dia menegur wanita itu karena sudah saling berkirim pesan dengan sang suami.

Youtube/instagram
Fadel Islami dan Istrinya, Muzdalifah 

Muzdalifah juga merasakan perbadaan sifat sang suami. Ia menduga hal itu dikarenakan usia Fadel Islami yang masih mua.

"Aku akui, karena masih muda mungkin," kata Muzdalifah.

Menurut Muzdalifah, pertengkaran dengan Fadel Islami kali ini juga merupakan yang terlama.

"Aku akui ini paling lama (bertengkar), selama aku pernikahan, ini paling lama. Sudah baikan juga, cuma enggak seperti dulu, masih cuek."

Ditanya kemungkinan kembali harmonis, Muzdalifah berharap hubungannya segera membaik.

"Aku bilang ntar juga baikan lagi. Supaya kita introspeksi di mana kesalahan kita," ungkap dia.

Labrak Wanita Penggoda

Muzdalifah dan Fadel Islami
Muzdalifah dan Fadel Islami (Instagram)

Adapun Muzdalifah menyebutkan dia pernah melabrak wanita penggoda yang mengganggu suaminya.

Muzdalifah menyebut, dia menegur wanita itu karena sudah saling berkirim pesan dengan sang suami.

"Perempuannya aku tegur, pernah terjadi. Aku chat 'kenapa? suka (sama suami saya)?'. Langsung ngungkit aku. Dia (Fadel) jujur sama aku, dia ngomong."

"Aku tegur langsung 'kenapa? kalau mau chat sama suami orang, santai aja enggak usah gimana-gimana'," pungkas Muzdalifah.

Usut punya usut sebelum melabrak wanita tersebut, Muzdalifah sempat curiga dengan gelagat Fadel Islami.

Muzdalifah sebenarnya tak khawatir bahkan jika Fadel Islami direbut wanita lain. Namun menurutnya, tindakan melabrak yang dilakukannya adalah hal lumrah.

"Aku diemin dari sebulan, sampai lima bulan begitu, aku tegur lah. Sebenarnya aku enggak ketakutan, tapi istri mana, pasti akan tegur seperti itu," ujar Muzdalifa.

Jika seandainya Fadel Islami benar meninggalkannya, Muzdalifah juga tidak terlalu khawatir. Sebab dia bisa menghidupi dirinya sendiri.

"Enggak. Karena aku pengusaha kali ya. Aku orangnya enggak mau mikirin itu. Yang penting anak-anak sehat, aku bisa cari uang. Terserah dia gimana. Masalah uang, aku bisa, aku pengusaha, apapun aku jadikan uang," ungkap Muzdalifah.

Sumber: Grid.ID
Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved