Berita Seleb
Pecah Tangis Dinar Candy, Adiknya Hilang Pasca Gempa Cianjur, Janjikan Imbalan Bagi yang Menemukan
Sebagaimana yang diketahui, gempa dengan kekuatan magnitudo 5,6 mengguncang Kabupaten Cianjur pada Senin (21/11/2022) pukul 13.21 WIB.
TRIBUN-MEDAN.com - Sebagaimana yang diketahui, gempa dengan kekuatan magnitudo 5,6 mengguncang Kabupaten Cianjur pada Senin (21/11/2022) pukul 13.21 WIB.
Korban hingga kini masih terus bertambah.
Mengutip dari Kompas.com, data terbaru dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) hingga Selasa (22/11/2022) pukul 17.00 WIB, korban jiwa akibat gempa Cianjur mencapai 268.
Selain korban jiwa, jumlah korban luka menurut data BNPB mencapai 1.083.
Sementara itu, jumlah pengungsi mencapai 58.362 orang.
Terkait dengan infrastruktur, total 22.198 unit rumah rusak akibat gempa Cianjur.
Sementara itu, artis Dinar Candy juga dirundung kesedihan.
Keluarga Dinar Candy menjadi korban dari gempa bumi ini.
Lebih lanjut, sang DJ menyebut bahwa keluarganya kini berada dalam kondisi baik-baik.
Baca juga: TANGIS Dinar Candy Cari Sang Adik Jadi Korban Gempa Cianjur, Beri Imbalan Bagi yang Temukan Adiknya
"Iya keluargaku di sana. Alhamdulillah orang tuaku selamat," kata Dinar Candy seraya menangis saat dihubungi melalui sambungan telepon, Senin malam.
Namun, adiknya justru dikabarkan hilang dan belum menemukan titik terang.
Sang adik dikabarkan menjadi salah satu korban.
Keluarga Dinar Candy menjadi korban dalam tragedi gempa Cianjur, Senin (21/11/2022).
Melansir dari Tribunnewsmaker.com, adik Dinar Candy bahkan dikabarkan hilang dalam gempa Cianjur tersebut.
Hingga kini Dinar Candy belum mendapat kabar apapun terkait keberadaan adiknya tersebut.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Dinar-Candy-Panik-Adiknya-Hilang-Pasca-Gempa-Cianjur-Janjikan-Imbalan-Bagi-yang-Menemukan.jpg)