Piala Dunia 2022

PREDIKSI Lengkap Brasil Vs Serbia, Head to Head, Susunan Pemain, Neymar Cs Lebih Perkasa

Prediksi terkini menyebutkan bahwa persentase kemenangan Timnas Brasil sebesar 66 persen, sedangkan Timnas Serbia 13 persen.

Damien Meyer/AFP
Prediksi terkini menyebutkan bahwa persentase kemenangan Timnas Brasil sebesar 66 persen, sedangkan Timnas Serbia 13 persen. 

TRIBUN-MEDAN.com - Berikut jadwal hingga prediks Timnas Brasil vs Serbia Piala Dunia 2022 Qatar, lengkap prediksi line-up, head to head yang bisa anda simak.

Duel babak penyisihan Grup G Piala Dunia 2022 antara Timnas Brasil vs Serbia yang akan berlangsung di Stadion Lusail Iconic, Jumat (25/11/2022) pukul 02.00 WIB.

Baik Timnas Serbia dan Timnas Brasil memiliki peluang kemenangan pada pertandingan Piala Dunia 2022 Qatar tersebut.

Hanya saja, persentase kemenangan dari Neymar dkk lebih besar daripada Timnas Serbia.

Prediksi terkini menyebutkan bahwa persentase kemenangan Timnas Brasil sebesar 66 persen, sedangkan Timnas Serbia 13 persen.

Adapun peluang terjadinya hasil seri adalah 21 persen.

Baca juga: Prediksi Line-up Senegal Vs Belanda Piala Dunia, Tugas Virgil van Dijk Jadi Ringan Tanpa Sadio Mane

Bagaimanapun skuad Timnas Brasil adalah calon juara di Piala Dunia 2022 Qatar yang bertabur bintang, seperti Neymar (Paris Saint Germain), Vinicius jr (Real Madrid), hingga Gabriel Jesus (Arsenal).

Timnas Brasil sebagai kandidat juara dunia bahkan diamini oleh mega bintang sekaligus Kapten Timnas Argentina, Lionel Messi.

Menurut laporan Sky Sports, La Pulga menjagokan tiga negara untuk meraih gelar juara Piala Dunia 2022, yakni Timnas Brasil, Timnas Prancis, dan Timnas Inggris.

"Setiap kali kita berbicara tentang kandidat, kita selalu berbicara tentang tim yang sama," ujar Lionel Messi.

Baca juga: PREDIKSI Lengkap Inggris Vs Iran Piala Dunia 2022, Kane Bakal Ditopang Sterling dan Saka

"Jika saya harus menempatkan beberapa di atas yang lain, saya pikir Brasil, Prancis, dan Inggris sedikit di atas yang lain," sambungnya.

"Akan tetapi, Piala Dunia sangat sulit dan rumit sehingga apa pun bisa terjadi," imbuhnya.

Meskipun demikian, Timnas Serbia tak boleh diremehkan.

Tim ini juga dihuni oleh 11 pemain berpengalaman yang telah menimba ilmu di Liga Italia, yakni Vanja Milinkovic-Savic (Torino), Nikola Milenkovic (Fiorentina), Sergej Milinkovic-Savic (Lazio), Ivan Ilic (Hellas Verona), dan Sasa Lukic (Torino).

Tak hanya di atas kertas, Timnas Serbia juga menunjukan kekuatannya lewat pertandingan langsung.

Baca juga: PREDIKSI Denmark vs Tunisia di Piala Dunia 2022, Skor, Daftar Pemain, Laga 2 Pesaing Timnas Prancis

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved