Drakor

Sinopsis Drakor My Secret Romance, Lika-liku Percintaan Playboy dan Gadis Lugu karena Sebuah Insiden

Drama Korea atau Drakor My Secret Romance merupakan drama garapan Kang Cheol Woo dan Kim Ha Na.

Penulis: Putri Chairunnisa | Editor: Ayu Prasandi
HO
Drakor My Secret Romance 

TRIBUN-MEDAN.COM – Drama Korea atau Drakor My Secret Romance merupakan drama garapan Kang Cheol Woo dan Kim Ha Na.

Bergenre komedi romantis, Drakor My Secret Romance dibintangi oleh Sung Hoon dan Song Ji Eun.

Drakor My Secret Romance menceritakan tentang Cha Jin Wook (Sung Hoon) adalah seorang putra konglomerat yang tampan dan tajir melintir yang berperilaku sesuka hatinya saja.

Pada suatu hari, sang ayah mengirimkannya untuk bekerja sebagai pelayan di sebuah resort milik keluarganya untuk mengajarinya tanggung jawab.

Baca juga: Sinopsis Drakor Whats Wrong With Secretary Kim, Kisah Bos Narsis yang Punya Sekretaris Kece

Di situ Cha Jin Wook bertemu dengan Lee Yoo Mi (Song Ji Eun).

Saat itu Lee Yoo Mi sedang menghadiri acara pernikahan kedua sang ibu.

Keduanya terlibat kecelakaan yang membuat Lee Yoo Mi terpesona akan kepribadiaan Cha Jin Wook yang menyenangkan.

Keduanya pun terlibat cinta satu malam.

Namun di pagi harinya Lee Yoo Mi menghilang, hal itu tentu saja membuat Cha Jin Wook bingung dan merasa terhina.

Tiga tahun berlalu, Cha Jin Wook kini telah bekerja di perusahaan ayahnya.

Ya, setelah insiden itu ia memilih melepaskan kebebasannya itu dan menjalankan tanggung jawabnya sebagai penerus bisnis keluarganya.

Sedangkan Lee Yoo Mi menjadi ahli gizi di kafetaria perusahaan tempat Cha Jin Wook bekerja.

Awalnya keduanya tentu saja tak mengetahui fakta bahwa mereka akan bertemu lagi setelah insiden itu.

Cha Jin Wook yang pertama kali sadar akan hal itu pun tak mau menyia-nyiakan kesempatan.

Usut punya usut, insiden itu mambuat Cha Jin Wook tertarik pada Lee Yoo Mi, ia bahkan menyimpan bantalan bra Lee Yoo Mi yang tertinggal sebagai kenang-kenangan.

Sumber: Tribun Medan
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved