Curanmor Gagal Beraksi

2 Pria Diamuk Massa, Setelah Kepergok Warga Ngintai Sepeda Motor yang Terparkir di Depan Rumah

Dua pria babak belur dipukuli massa, saat mengincar sepeda motor milik warga di Jalan Sei Batu Ginggin, Kota Medan, pada Kamis (27/10/2022) malam.

2 Pria Diamuk Massa, Setelah Kepergok Warga Ngintai Sepeda Motor yang Terparkir di Depan Rumah

TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Dua pria babak belur dipukuli massa, saat mengincar sepeda motor milik warga.

Peristiwa tersebut terjadi di Jalan Sei Batu Ginggin, Kota Medan, pada Kamis (27/10/2022) malam.

Menurut salah seorang warga bernama Alda, yang motornya juga diincar oleh para pelaku, keduanya telah sejak siang berkeliaran di lokasi tersebut.

Saat itu, keduanya sempat mengincar sepeda motor jenis Honda CRF yang sedang terparkir.

Namun, aksi pencuriannya sempat gagal karena ketahuan oleh pemilik.

"Jadi dia dari siang sudah datang, sekitar jam 11.30 WIB. Datang dua orang itu, terus ngincar sepeda motor CRF, tapi keburu keluar pemilik nya," kata Alda saat diwawancarai, Kamis (27/10/2022) malam.

Kemudian ia menjelaskan, para pelaku tidak lah takut usai ketahui, mereka malah mengincar sepeda motor miliknya jenis Honda Beat.

"Habis itu dia ngincar lagi motor beat saya yang di depannya itu. Karena keliatan bayangannya dari jendela langsung keluar teman ku," sebutnya.

Alda menuturkan, ketika kepergok oleh temannya ini pelaku melakukan modus dengan pura - pura mencari seseorang bernama Eko Syaputra.

"Kata temen ku nggak ada nama Eko Syaputra di sini, langsung mereka pergi," ucapnya.

Lalu, ia menuturkan warga yang mulai menaruh curiga terhadap kedua bandit jalanan ini, langsung memerintahkan rekaman CCTV di lokasi.

Kemudian, di sore harinya kedua pelaku ini datang lagi dan kembali mengincar sepeda motor warga di sana.

"Dia datang lagi sore. Jadi pas siangnya kami sudah lihat CCTV, jadi orang sini sudah hafal wajahnya," ungkapnya.

Dikatakannya, warga yang curiga terhadap pelaku langsung mengintrogasi nya. Namun, ketika itu pelaku ini tidak mengakuinya.

Sumber: Tribun Medan
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved