Liga Eropa
LIVE SCTV: Link Live Streaming Omonia vs Man United Berlangsung Seru, Tonton di Sini| Live Skor
Liga Eropa sesaat lagi akan mempertontonkan laga antara Omonia Nicosia vs Manchester United.
Sebelumnya Omonia ditumbangkan Sociedad dan klub wakil Moldova, Tiraspol.
Kendati berat, apalagi dengan lawan selevel Manchester United, klub Liga Siprus itu akan berupaya keras karena bermain di kandang sendiri.
Menghadapi Omonia Nicosia, pelatih Manchester United, Erik ten Hag meminta anak buah bermain percaya diri, mengutip laman resmi klub, Rabu (5/10/2022).
Faktor kurang percaya diri disebut menjadi salah satu faktor kekalahan Manchester United atas Manchester City.
Setan Merah bahkan sempat tertinggal 4 gol di babak pertama.
Dengan kualitas pemain yang dimiliki oleh Manchester United ini Erik ten Hag, mengatakan timnya dapat menang melawan tim mana saja.
Namun, konsistensi dan mental juara masih menjadi masalah untuk The Red Devils.
"Kami tampil bagus melawan Liverpool dan Arsenal, karena kami bermain sebagai tim dengan membawa kepercayaan diri dari setiap individu. Tidak ada yang bisa menyangkal kualitas kami, dan kami akan menunjukkannya [melawan Omonia]," kata Erik ten Hag.
Di laga kali ini eks pelatih Ajax Amsterdam itu diperkirakan banyak mengubah susunan pemain.
Pasalnya, kondisi Raphael Varane, masih diragukan untuk tampil, demikian juga Harry Maguire.
Di sisi lain, Omonia Nicosia bakal berupaya meraih poin melawan Manchester United, minimal bermain imbang.
Apalagi, mereka sedang memiliki kepercayaan diri tinggi usai meraih 2 kemenangan beruntun di kompetisi domestik.
Prediksi Skor
Omonia Nicosia selalu menang dengan margin minimal 2 gol dan tanpa kebobolan dalam 2 laga terakhirnya di semua kompetisi.
Sayangnya prestasi Omonia Nicosia tidak sebanding dengan performa mereka di Liga Europa.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/sedang-berlangsung-link-live-streaming-semen-padang-vs-persipura-kick-off-pukul-1600-wib-live.jpg)