Tragedi Kanjuruhan

Perwakilan FIFA dan AFC Akan Datang ke Indonesia, PSSI Masih Aman dari Sanksi Tragedi Kanjuruhan

Perwakilan FIFA dan AFC rencananya akan datang ke Indonesia. Namun kedatangan mereka bukan untuk melakukan investigasi.

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, saat ditemui awak media di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 19 April 2022. 

TRIBUN-MEDAN.com - PSSI masih aman saat ini dari sanksi dari FIFA, di mana baru-baru ini terjadinya tragedi meninggalnya ratusan jiwa pada tragedi Kanjuruhan, Malang.

Perwakilan FIFA dan AFC rencananya akan datang ke Indonesia. Namun kedatangan mereka bukan untuk melakukan investigasi.

Hal itu dikatakan Maaike Ira Puspita selaku Wakil Sekreatris Jenderal (Sekjen) PSSI.

Menurut Maaike Ira Puspita menjelaskan tujuan FIFA dan AFC datang ke Indonesia tidak untuk melakukan investigasi terhadap PSSI atas Tragedi Kanjuruhan.

Tapi PSSI menyebut pihaknya akan menjelaskan kronologi Tragedi Kanjuruhan kepada FIFA dan AFC.

Baca juga: Tragedi Kanjuruhan Tewaskan 125 Orang, Forkopimda Karo Gelar Doa Bersama

Tujuan FIFA dan AFC ke Indonesia untuk memberi dukungan atas tragedi yang terjadi, yang membuat ratusan korban meninggal dan ratusan lainnya mengalami luka-luka.

"FIFA dan AFC akan mengirim delegasinya, representasinya untuk datang ke Indonesia, buat memberikan support, pendampingan, bukan untuk investigasi," ucap Maaike.

Maaike juga menyebutkan jika PSSI dan FIFA serta AFC akan duduk bersama guna menjelaskan bagaimana kronologi kejadian Tragedi Kanjuruhan.

PSSI sendiri yang akan menceritakan ke perwakilan kedua federasi tersebut, atas tragedi yang terjadi, Maaike pun menyebut pihaknya sangat luar biasa dalam hal ini.

"FIFA dan AFC akan mengirim delegasinya, representasinya untuk datang ke Indonesia, buat memberikan support, pendampingan, bukan untuk investigasi," ujar Maaike.

Baca juga: Jokowi Ditelfon Presiden FIFA Bahas Tragedi Kanjuruhan, Indonesia Batal Tuan Rumah Piala Dunia U-20?

"Jadi untuk duduk bersama PSSI, untuk mendengarkan secara langsung bagaimana kejadiannya, kemudian memberikan support.

"PSSI ini sangat luar biasa di tengah posisi yang memang sulit untuk menghadapi, di tengah tragedi, tetapi kami masih mendapat support yang luar biasa.

"Dari induk organisasi kami, dari FIFA, AFC, dan juga dari federasi lainnya," imbuhnya.

Lebih lanjut, sebelum adanya pertemuan yang akan dilangsungkan, Maaike menyebut sudah ada komunikasi yang terjalin.

"Sering komunikasi dengan kami itu (pengurus FIFA) di bagian keanggotaan Asia dan Oceania," ujar Maaike Ira.

Baca juga: Respons Presiden FIFA Soal Tragedi Kerusuhan di Stadion Kanjuruhan: Dunia Sepak Bola Sangat Berduka

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved