Liga Inggris
Enaknya Ronaldo Cuma Duduk Nonton Laga Man City vs Man United, Sengaja Disimpan karena Hal Ini
Pada laga derbi Manchester tersebut, Cristiano Ronaldo tidak masuk starting XI. Dia dicadangkan oleh pelatih Erik ten Hag.
TRIBUN-MEDAN.com - Bintang Manchester United, Cristiano Ronaldo cuma jadi penonton saja saat timnya dibungkam Manchester City.
Manchester United bentrok Manchester City di pekan ke-9 Liga Inggris 2022-2023, Minggu (2/10/2022) tadi malam dan menelan kekalahan memalukan 6-3.
Cristiano Ronaldo dan rekan-rekannya di Manchester United bertandang ke markas Manchester City di Stadion Etihad.
Pertandingan Man City vs Man United digelar di Stadion Etihad pada Minggu (2/10/2022) malam WIB.
Pada laga derbi Manchester tersebut, Cristiano Ronaldo tidak masuk starting XI. Dia dicadangkan oleh pelatih Erik ten Hag.
Baca juga: ALASAN Erik ten Hag Dibungkam Man City, Pemain Man United Ciut, Taktik Ambrudadul
Hal itu bukan kejutan karena Ronaldo memang tak lagi menjadi pilihan utama di Man United sejak kedatangan Ten Hag.
Biasanya, Ronaldo masuk pada babak kedua. Namun, pada laga Man City vs Man United, ternyata CR7 tidak dimainkan sama sekali.
Selama 90 menit plus tambahan waktu, megabintang asal Portugal hanya duduk manis di bangku cadangan menonton rekan-rekannya berjuang.
Ten Hag lebih memilih memasukkan Victor Lindeloef, Luke Shaw, Anthony Martial, Casemiro, dan Fred, dari bench.
Bagi Cristiano Ronaldo, ini merupakan pertama kali dirinya tidak dimainkan dalam laga Man United pada musim 2022-2023.
Baca juga: JADWAL Live SCTV Liga Champions Pekan Ini, Inter Milan Vs Barcelona, Chelsea Lawan Milan
Lantas, apa penyebab Ronaldo hanya duduk di bangku cadangan saat derbi Manchester?
Pertanyaan tersebut langsung dijawab oleh juru taktik The Red Devils Erik ten Hag.
"Saya tidak memasukkan Ronaldo sebagai bentuk respek kepadanya dan karier besarnya," kata Ten Hag, dikutip dari Manchester Evening News, Senin (3/10/2022).
"Ada keuntungan lain, saya bisa memainkan Anthony Martial yang membutuhkan menit bermain, tetapi saya tidak ingin mengungkapkannya seperti itu," imbuh pelatih asal Belanda itu.
Adapun laga Man City vs Man United berakhir dengan skor 6-3. Setan Merah harus mengakui keunggulan The Citizens.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Ronaldo-casemiro-bench.jpg)