Berita Seleb
DIKENAL Tegas hingga Berani Sindir Polisi, Sosok Ini Bongkar Sifat Najwa Shihab Sebenarnya
Belakangan ini, Najwa Shihab menjadi diperbincangan lantaran berani bersuara soal kasus Ferdy Sambo hingga menyentil kinerja polisi.
Lantaran hal itu, Najwa Shihab pun meminta rakyat agar jangan mau ditakut-takuti oleh polisi.
Najwa Shihab bahkan menyindir polisi untuk mengurus Ferdy Sambo ketimbang menakut-nakuti rakyat.
“Jangan mau ditakut-takuti polisi, suruh urus dulu tuh Ferdy Sambo,” kata Najwa Shihab lantang.
Ia pun meminta publik agar tidak takut dengan polisi, selama mengetahui kalau yang dilakukan benar.
“Sepanjang kita tahu apa yang kita lakukan benar, kita tidak merugikan orang lain, jangan mau ditakut-takuti dengan pasal,” kata Najwa Shihab lagi.
Menanggapi viralnya Najwa Shihab yang berani menyentil ke polisian, Nikita Mirzani mendadak ikut-ikutan.
Nikita Mirzani tak terima dengan aksi Najwa Shihab yang mengkritisi institusi ke polisian hingga menyinggung nama Ferdy Sambo.
"Sebagai jurnalis, Mba Nana tidak boleh menyerang pribadi ke polisian. Kenapa mba Nana ga bilang oknum aja. Kenapa harus global menyebutkan institusinya. Kalau berani kenapa ga sebutin aja langsung nama oknumnya yang katanya hedon, ga semua loh begitu,"
"Kan masih ada juga loh ibu bhayangkari yang kelilit pinjol. Apa mba Nana ga kasian, mba Nana yang baik serta pinter dan yang selalu dielu-elukan netizen termasuk saya loh tadinya, tapi sekarang mohon maaf saya tidak sependapat dengan mba Nana," ungkap Nikita Mirzani pada Jumat (16/9/2022).
Disentil Nikita Mirzani, Najwa Shihab bungkam seraya cuek.
Namun bak ingin membalas sindiran Nikita Mirzani tersebut, Najwa Shihab mengurai pernyataan menohok terkait intimidasi dari berbagai pihak kepada para jurnalis.
Ya, diakui Najwa Shihab, ia dan jurnalis lainnya kerap mendapat intimidasi saat menyampaikan kebenaran dalam berita.
"Teman-teman, hari-hari ini, di tengah tsunami informasi dan virus dusta yang meracuni udara, saya percaya salah satu tugas jurnalisme adalah menggaungkan suara publik. Sesederhana itu memang yang saya lakukan dan dilakukan banyak jurnalis lain, menyuarakan apa yang kami anggap penting," ungkap Najwa Shihab saat menerima penghargaan Public Figure Inspiratif Terpopuler Indonesian Television Awards 2022, Kamis (22/9/2022).
Diungkap Najwa Shihab lebih lanjut, ada banyak cara dari orang-orang untuk membuatnya bungkam dan tak mengomentari kasus yang ramai dibicarakan.
Kendati demikian, Najwa Shihab tak gentar sedikitpun.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Najwa-Shihab-pohfpowowf.jpg)