Piala Dunia Qatar
Piala Dunia Qatar: Kerennya Timnas Spanyol Libatkan Teknologi, Enrique Pantau dari Menara
Tak mau kalah dengan persiapan Qatar pada Piala Dunia 2022, tim nasional Spanyol melibatkan teknologi dalam sesi latihan mereka dengan membuat menara.
TRIBUN-MEDAN.com - Pelatih Timnas Spanyol, Luis Enrique membuat inovasi baru dalam latihan timnya jelang persiapan Piala Dunia 2022 di Qatar.
Tak mau kalah dengan persiapan Qatar pada Piala Dunia 2022, tim nasional Spanyol melibatkan teknologi dalam sesi latihan mereka dengan membuat menara.
Luis Enrique, memahami jika Piala Dunia 2022 akan melibatkan banyak inovasi teknologi.
Mulai dari fasilitas pendingin stadion hingga teknologi offsidesemiotomatis, Qatar siap mengimplementasikan hal tersebut saat pesta sepak bola sejagat berlangsung.
Persiapan timnas Spanyol menuju Piala Dunia 2022 pun dibarengi dengan teknologi yang tidak kalah canggih.
Baca juga: Piala Dunia Qatar - Diabaikan Timnas Spanyol, Sergio Ramos Kecewa Berat Padahal Lagi On Fire
Luis Enrique memang terkenal sebagai pelatih yang penuh dengan inovasi.
Enrique membangun sebuah menara di pusat latihan timnas Spanyol, Las Rozas, agar bisa mengobservasi latihan dari ketinggian.
Melengkapi menara tersebut, dia juga memasang monitor berlayar besar untuk bisa menganalisis latihan dengan cepat.
Dilansir dari Marca, inovasi terbaru Enrique berwujud rompi yang dilengkapi GPS dan gelombang radio.
Rompi ini bisa menangkap instruksi pelatih dari jarak jauh sehingga memudahkan Enrique untuk memonitor pergerakan timnya.
Baca juga: JAM Tayang Argentina Vs Honduras Sabtu Ini, Pemanasan Messi Cs Jelang Piala Dunia Qatar
Komunikasi antara pelatih dan pemain pun mudah dilakukan berkat kehadiran rompi ini.
Akan tetapi, kemajuan teknologi tersebut juga dianggap memiliki kekurangan.
Para pemain jadi harus mempersiapkan diri untuk lebih sering mendengar suara sang pelatih.
Enrique baru mencoba mengaplikasikan terobosan terbarunya di jeda internasional pada September ini.
Para pemain Spanyol masih harus menyesuaikan diri terhadap teknologi pilihan sang pelatih.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Timnas-spanyol-latihan-Asensio.jpg)