Berita Seleb

SOAL Gaya Hidup Brigjen Hendra yang Menjadi Sorotan, Sang Istri Minta Maaf karena Ngikuti Dirinya

Brigjen Hendra Kurniawan salah satu perwira tinggi polri yang terjerat dalam pusaran kasus Irjen Ferdy Sambo.

Editor: AbdiTumanggor
TRIBUN MEDAN/HO
Kolase foto Seali Syah dan Brigjen Hendra Kurniawan. 

TRIBUN-MEDAN.COM - Brigjen Hendra Kurniawan salah satu perwira tinggi polri yang terjerat dalam pusaran kasus Irjen Ferdy Sambo.

Brigjen Hendra kini ditahan di tempat khusus di Mako Brimob.

Selain, kasus yang menjeratnya, gaya hidup Brigjen Hendra Kurniawan turut menjadi sorotan. 

Hal itu setelah disentil anggota Komisi III DPR Arteria Dahlan, kini sang istri

Masalah gaya hidup hedon Brigjen Hendra Kurniawan ini muncul saat Komisi III DPR menggelar rapat bersama Ketua Kompolnas Mahfud MD.

Sadar suaminya tengah menjadi sorotan, Seali Syah langsung mengambil tindakan cepat.

Melalui Instagram Story miliknya pada Rabu 24 Agustus 2022, Seali Syah menyebut telah bertemu langsung dengan Arteria Dahlan.

Ia pun menjelaskan terkait perilaku suaminya yang bergaya hidup hedon dan kerap gonta-ganti mobil.

Seali Syah minta maaf terkait gaya hidup Hendra Kurniawan (Instagram @sealisyah)Dengan besar hati, Seali Syah tak menampik jika suaminya itu memang kerap gonta-ganti mobil.

Ia bahkan meminta maaf lantaran merasa tak bisa mengingatkan suami untuk menyesuaikan gaya hidupnya sebagai pejabat di kepolisian.

Seali Syah menyebut gaya hidup suaminya itu sebenarnya karena mengikuti kebiasaan istri.

"Ini sihhh aku yess...

Bener kok setelah menikah kerap gonta-ganti mobil.

Aku tadi ketemu Bang Arteria.

Aku minta maaf sama beliau, tidak bisa mengingatkan suami untuk sesuaikan dengan jabatan sebagai polisi," ungkap Seali.

Sumber: TribunNewsmaker
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved