Berita Seleb

Sering Muncul di Televisi dan Layar Lebar, Rigen Rakelna Makin Terkenal

Rigen Rakelna yang kini berusia 30 tahun itu sempat kaget hingga sakit saat pertama tampil di televisi. Dirinya sempat kaget dengan padatnya jadwal

Sering Muncul di Televisi dan Layar Lebar, Rigen Rakelna Makin Terkenal

TRIBUNMEDAN.COM, JAKARTA - Komika Rigen Rakelna mengawali kariernya di industri hiburan Indonesia setelah tampil sebagai salah satu finalis Stand Up Comedy Indonesia (SUCI) Musim 5.

Rigen Rakelna yang kini berusia 30 tahun itu sempat kaget hingga sakit saat pertama tampil di televisi.

Dirinya sempat kaget dengan padatnya jadwal pekerjaannya.

"Gue sempat sakit waktu itu," ucap komika bernama asli Muhammad Rizki Rakelna itu.

Rigen Rakelna semakin dikenal setelah sering muncul di layar kaca hingga layar lebar.

Baca juga: Komika Marshel Widianto dan Kiki Saputri Terpilih Sebagai Pemandu Program HUT SCTV 32 XtraOrdinary

Ia mengucapkan syukur atas kepopulerannya.

"Semua terjadi berkat panggung stand up," kata Rigen Rakelna di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (10/8/2022).

Meski tidak mudah namun perlahan, Rigen Rakelna mulai bisa beradaptasi dengan pekerjaannya.

"Sekarang gue merasa happy," ujar Rigen Rakelna.

Rigen Rakelna menyebutkan bahwa lawakan Komeng dikenal jenius setiap kali tampil beradegan dalam sketsa komedi.

Lawakan Komeng sudah 'tingkat tinggi' yang sulit ditandingi siapapun.

Rigen Rakelna bahkan sering kesulitan saat sedang berkomedi dengan Komeng.

"Gue selalu merasa kesusahan setiap tampil sama Bang Komeng, dia lucu banget dan nggak ada habisnya," kata Rigen Rakelna.

Dirinya sering merasa tidak bisa mengimbangi lawakan Komeng.

Sumber: Tribun Medan
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved