Kontroversi Tewasnya Brigadir Yosua
Pengawal Istri Irjen Ferdy Sambo Ditangkap|Sosok Atasan Perintah Bharada E Tembak Brigadir J Terkuak
Titik terang kasus tewasnya Brigadir Yosua Hutabarat atau Brigadir J mulai terkuak setelah 25 oknum polisi diperiksa. . .2 orang ditangkap
TRIBUN-MEDAN.com - Titik terang kasus tewasnya Brigadir Yosua Hutabarat atau Brigadir J mulai terkuak setelah 25 oknum polisi diperiksa.
Sementara Irjen Ferdy Sambo diamankan di Mako Brimob.
Polisi dikabarkan menangkap seorang dua orang yang diduga terlibat dalam kasus meninggalnya Brigadir J
Tim khusus Polri menangkap ajudan atau pengawal) dan sopir istri Irjen Pol Ferdy Sambo, Putri Candrawathi.
Keduanya langsung dibawa ke Badan Reserse Kriminal Polri dan dilakukan penahanan.
Kedua orang itu berinisial Bharada RE dan Brigadir RR.
“Benar. Keduanya sudah ditangkap dan ditahan di Bareskrim,” kata Direktur Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri, Brigadir Jenderal Andi Rian saat dikonfirmasi, Minggu (7/8/2022).
Meski demikian, Andi tak menjelaskan lebih jauh.
Sementara Putri Candrawathi dan anaknya jenguk Irjen Ferdy Sambo di Mako Brimob Kelapa Dua, Depok, Jawa Barat, Minggu (7/8/2022).
Putri Candrawathi pertama kali tampil di publik didampingi kuasa hukumnya.
Putri tampak menggunakan masker putih dengan wajah lesu dan mata sembab.
Mata sebelah kirinya tampak memerah dan seperti bekas bengkak.
"Saya Putri bersama anak-anak, saya tetap mencintai suami, saya ikhlas memaafkannya, segala perbuatan yang kami berdua alami,"ujarnya dengan suara tangis yang tak bisa melanjutkan kata-kata lagi dalam tayangan Kompas TV.
Anggota kuasa hukum Bharada E, Deolipa Yumara kembali menguak soal sosok yang memerintahkan kliennya melakukan penembakan terhadap Brigadir Yosua atau Brigadir J.
Deolipa menyatakan kalau sosok yang memerintahkan itu merupakan atasan Bharada E langsung saat bertugas.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Putri-Candrawathi-belum-ingin-menjalani-pemeriksaan.jpg)