News Video
Hebohkan Warga, Bocah di Medan disunat Gaib, Begini Ceritanya
Sunat gaib dialami seorang bocah di Jalan Karya Lorong 20 Gang Maruto Medan Barat
Penulis: Aprianto Tambunan | Editor: Fariz
TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Sunat gaib dialami seorang bocah di Jalan Karya Lorong 20 Gang Maruto Medan Barat,Jumat (15/7/2022).
Seorang bocah menggeparkan warga gang Maruto perihal dirinya disunat gaib.
Dari keterangan Maya ibu anak tersebut mengatakan, anaknya pada hari kamis sepulang sekolah mengucapkan dia mau kekamar main Handphone diikuti Ibunya untuk sama-sama tidur dikamar.
"Kemarin sore sepulang dia sekolah,dia bilang, mak mak aku ke kamar yah,main HP," kata Maya, Jumat (15/7/2022).
Tiba-tiba sianak mengatakan kepada ibunya agar keluar dari kamar dikarenakan, ada Guru besar yang dia lihat mau masuk ke kamar untuk menyunat si anak tersebut.
"Mak keluar dulu, guru Besar pake baju putih mau masuk,bentar lagi aku mau disunatnya," kata Maya.
Maya yang menganggap anaknya bercanda, keluar dan langsung mencuci pakaian tidak menanggapi perkataan anaknya.
Pada saat itu sianak mengadu ke ibunya bahwa alar vitalnya telah disunat, namun mereka tetap tidak percaya. Mereka pergi kerumah Kakek si bocah untuk menanyakan hal tersebut.
Namun kakeknya tersebut beranggapan anak tersebut digigit tungau.
"Kami ke rumah atuknya, tapi atuknya bilang itu digigit tungau,"ucapnya.
Maya saat itu juga mengolesi betadin ke alap vital anaknya. Sore harinya dia berangkat ke rumah mertuanya untuk menanyakam kembali yang dialami anaknya.
Mertua Maya memberikan tanggapan yang berbeda dengan Orang Tuanya. Dia menyebutkan tanggapan mertuanya membenarkan yang dialami anak tersebut adalah sunat gaib.
Namun merasa ketakutan dengan yang dialami anaknya, Maya membawa anaknya ke Bidan Eka di jalan Mawar Medan Barat.
Setelah diperiksa, Bidan Eka pun turut terkejut melihat alat vital anak tersebut yang seperti di sunat.
Maya mengatakan tanggapan Bidan Eka, jika anak tersebut nantinya telah menginjak bangku SMP dan terjadi perubahan kembali, berarti kejadian tersebut hanya keajaiban sementara.
"Kata bidan itu, kalo nanti anak saya telah SMP dan alat vitalnya balik kesemula brarti itu hanya keajaiban sementara," kata Maya, Jumat (15/7/2022).
Maya juga menceritakan keseharian anaknya yang sering berbicara sendiri. Setiap selesai sholat magrib anak tersebut sering mengucapkan kata, doakan Mama.