Berita Seleb

John Hopkins Ungkap Sudah Putus dari Nikita Mirzani, Nyai Ketahuan Balas Komentar Nyinyir

Jhon Hopkins pun menyayangkan hubungan mereka harus kandas padahal hubungan tersebut baru terjalin selama kurang lebih 3 bulan.

Instagram
John Hopkins Blak-blakan Ungkap Sudah Putus dari Nikita Mirzani, Nyai Ketahuan Balas Komentar Nyinyir 

Hal ini awalnya disampaikan Jhon Hopkins di Instagram pribadinya @21jhopper. Pria asal Amerika Serikat itu pun mengungkapkan alasan yang membuat dirinya putus dengan sang artis.

"Saya dan Nikita sudah tidak bersama lagi karena perbedaan kepribadian yang muncul dari waktu ke waktu," tulis John Hopkins lewat Instagram miliknya @21jhopper.

"Bukan karena masalah hukum, jarak, pengaruh publik, atau komunikasi negatifnya yang selalu saya dukung dan pertahankan," tegasnya.

Baca juga: Nikita Mirzani Girang, Nindy Ayunda Ketakutan Kasus Penyekapan Mantan Supir: Elo Orang Jahat!

Jhon Hopkins pun menyayangkan hubungan mereka harus kandas padahal hubungan tersebut baru terjalin selama kurang lebih 3 bulan.

"Meskipun saya masih ingin percaya kami berdua sangat mencintai dan saya berkomitmen penuh untuk hubungan kami. Sayangnya, hal yang dimaksudkan itu tidak terjadi," lanjut Hopkins.

Kendati demikian, Jhon Hopkins masih mendoakan kebaikan untuk artis yang kerap disapa Nyai tersebut dan keluarganya.

"Saya masih mendoakan yang terbaik untuknya dan keluarganya, saya percaya jauh di lubuk hati dia memiliki hati yang baik dan berharap dia menemukan kebahagiaan yang dia cari," tutupnya.

Kabar kandasnya hubungan Jhon Hopkins dan Nikita Mirzani itu pun dibenarkan oleh Nikita Mirzani sendiri.

Melalui Instagram pribadinya, artis berusia 36 tahun tersebut menuturkan dirinya lah yang mengakhiri hubungan tersebut.

Hal tersebut bermula saat salah satu netizen meninggalkan komentar di unggahan Nikita Mirzani di Instagram pribadinya.

John Hopkins Ungkap Sudah Putus dari Nikita Mirzani
John Hopkins Ungkap Sudah Putus dari Nikita Mirzani

"Kasihan sudah putus sama Jhon," tulis @vira_purmandhani.

Nikita Mirzani pun membalas komentar tersebut dengan menyatakan tidak butuh belas kasihan dari netizen karena hubungannya berakhir kandas dengan John Hopkins.

Dengan tegas, janda tiga anak tersebut menyebut bahwa dirinya lah yang memutuskan hubungan tersebut.

"Kenapa kasihan? Kan saya yang putusin dia. Lebih baik putus daripada nikah terus cerai. Nanti kamu makin nyinyir kan. Kalau pacaran putus nyambung itu biasa. Benar gak tuh," balas Nikita Mirzani. (cr19/tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved