Berita Seleb

Bikin Jantungan, Iqbaal Ramadhan Lompat dari Gedung Tanpa Stuntman di Trailer Mencuri Raden Saleh

Saat Iqbaal Ramadhan melakukan adegan ekstrim tersebut ia mengaku melakukannya sendiri tanpa ada bantuan dari stuntman.

Editor: Liska Rahayu
Ari Puji Waluyo via Tibunnews
Bikin Jantungan, Iqbaal Ramadhan Lompat dari Gedung Tanpa Stuntman di Trailer Mencuri Raden Saleh. 

TRIBUN-MEDAN.com - Iqbaal Ramadhan akan kembali berakting dalam film terbarunya yang berjudul Mencuri Raden Saleh.

Belum lama ini, salah satu adegan di trailer film arahan Angga Dwimas Sasongko tersebut menarik perhatian netizen.

Di mana di salah satu adegan, Iqbaal Ramadhan sukses menaklukan phobia ketinggiannya.

Bagaimana tidak, seperti yang dilansir dari Tribun Seleb, Iqbaal melakukan adegan lompat antar gedung di lantai enam yang sudah diperlihatkan dalam official trailer Mencuri Raden Saleh.

Saat Iqbaal Ramadhan melakukan adegan ekstrim tersebut ia mengaku melakukannya sendiri tanpa ada bantuan dari stuntman.

"Adegan lompat gedung tanpa stuntman iya, kalau ditanya persiapan lompat gimana? gue ga dikasih persiapan," ujar Iqbaal Ramadhan dalam jumpa pers di kawasan XXI Metropole Jakarta Pusat, Rabu (29/6/2022).

"Pas mau adegan gue tau ada adegan lari terus lompat dari lantai 6 nggak ngebayangi setinggi itu pas ke loksyut liat tingginya nggak ada perasaan harus menaklukan rasa takut," jelasnya.

Ketika di lokasi syuting, Iqbaal mengatakan ia hanya mendapat pertanyaan singkat dari Angga Dwimas selaku sutradara yakni memastikan dirinya berani.

Baca juga: Pria Mirip Iqbaal Ramadhan Ikut Antre Beli Minyak Goreng Kini Viral, Rambut hingga Gestur Disorot

Baca juga: Akhirnya Nurrani Fans Berat Iqbaal Ramadhan Menikah Juga, Ini Sosok Suaminya Bahagia di Pelaminan

Sadar punya phobia ketinggian, Iqbaal pun berusaha mengatasi hal tersebut dan ia berhasil melakukan adegannya.

"Dan pas mau adegan di rangkul gue sama mas Angga dia nanya ‘lu takut tinggi ga’ dan apapun jawabannya show must goes on," kata Iqbaal.

"Ya gue punya fobia ketinggian tapi berhasil alhamdulillah," lanjutnya.

Sinopsis

Melansir dari Tribun Sumsel, film Mencuri Raden Saleh merupakan salah satu film termahal Indonesia yang habiskan dana Rp 20 Miliar dengan gunakan CGI canggih hingga hadirkan pemain terkenal.

Mencuri Raden Saleh merupakan film drama aksi perampokan Indonesia produksi Visinema pictures yang dijadwalkan tayang Agustus 2022 mendatang.

Film Mencuri Raden Saleh menceritakan tentang strategi enam pemuda yang hendak mencuri lukisan Pangeran Diponegoro karya Raden Saleh.

Sekelompok penjahat tersebut merupakan mahasiswa yakni, Piko The Forger (Iqbaal Ramadhan), Ucup The Hacker (Angga Yunanda), Fella The Negotiator (Rachel Amanda Aurora), Gofar The Handyman (Umay Shahab), Sarah The Brute (Aghniny Haque), dan Tuktuk "The Driver" (Ari Irham).

Iqbaal Ramadhan di press conference Mencuri Raden Saleh. (Ari Puji Waluyo via Tibunnews)
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved