500 Mahasiswa UMN Al Washliyah akan KKN, Berikut Pesan Plt Bupati Langkat

SEBANYAK 500 mahasiswa Universitas Muslim Nusantara (UMN) Al-Washliyah Medan akan melaksanakan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Kabupaten Langkat

Tribun Medan
SEBANYAK 500 mahasiswa Universitas Muslim Nusantara (UMN) Al-Washliyah Medan akan melaksanakan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Kabupaten Langkat selama tiga pekan.  

TRIBUN-MEDAN.COM, MEDAN - SEBANYAK 500 mahasiswa Universitas Muslim Nusantara (UMN) Al-Washliyah Medan akan melaksanakan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Kabupaten Langkat selama tiga pekan. 

Plt Bupati Langkat, Syah Afandin direncanakan akan melepas para mahasiswa yang melakukan KKN tersebut.  

"Insya Allah nantinya saya akan langsung melepas KKN ini," ujar Plt Bupati Langkat kepada Dekan FKIP Universitas Muslim Nusantara Al Wasliyah, Dr. Samsul Bahri, M.Si saat beraudiensi di Kantor Bupati Langkat. 

Ia menambahkan, sangat mendukung kegiatan KKN serta mendoakan agar acara berjalan dengan lancar. 

"Pihak kampus segera berkoordinasi dengan Pemkab Langkat untuk membuat desa lokasi KKN," katanya. 

Sedangkan, Dekan FKIP Universitas Muslim Nusantara Al Wasliyah, Dr. Samsul Bahri menjelaskan, pelaksanaan KKN tersebar di 67 desa dari 19 kecamatan di Kabupaten Langkat.  

"Kami berharap nanti Pak Afandin yang melepaskan KKN ini," ungkapnya.  

Desa sasaran KKN Mahasiswa Universitas Muslim Nusantara Al Wasliyah:

1.Kecamatan Babalan di 2 Desa. 

2.Kecamatan Bahorok di 3 Desa. 

3.Kecamatan Batang Serangan  di 2 Desa. 

4.Kecamatan Binjai di 5 Desa. 

5.Kecamatan Gebang di 3 Desa. 

6.Kecamatan Hinai di 4 Desa. 

7.Kecamatan Kuala di 3 Desa. 

Sumber: Tribun Medan
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved