Malangnya Siswi SMA Ini, Baru Berduka Kehilangan Ayah, Kini Malah Jadi Korban Rudapaksa Tetangga
Ironisnya tetangga yang sudah dianggap sebagai sosok keluarga bagi korban, malah merudapaksa siswi SMA tersebut
TRIBUN-MEDAN.COM - Rentetan musibah tak terduga dialami seorang siswi Sekolah Menengah Atas (SMA) di Kabupaten Kudus, Jawa Tengah.
Baru saja berduka akibat kehilangan ayah kandungnya untuk selama-lamanya.
Kini datang lagi penderitaan yang justru dilakukan seorang tetangga.
Ironisnya tetangga yang sudah dianggap sebagai sosok keluarga bagi korban, malah merudapaksanya.
Kasus ini terungkap saat korban menceritakan kejadian yang dialaminya ke sang kakak.
Baca juga: KECELAKAAN Beruntun 5 Truk dan 1 Motor di Sibolangit Jalur Medan-Berastagi, 3 Korban Luka-luka
Baca juga: HITUNGAN Menit, Sepeda Motor Pegawai Mini Market Digondol Maling, Pelaku Dua Orang
Seorang siswi kelas XI SMA di Kecamatan Kaliwungu, Kudus, diduga menjadi korban pelecehan seksual tetangganya.
Terduga pelaku berinisial B telah diamankan oleh pihak kepolisian pada Selasa (31/5/2022) malam.
Informasi ini dibenarkan kepala desa setempat.
"Betul, terduga diamankan polisi. Tadi malam, sekitar pukul 20.00 WIB," ujar kepala desa tersebut, saat ditemui di kediamannya, Rabu (1/6/2022).
Dari keterangannya, peristiwa rudapaksa yang dialami korban di bawah umur itu terjadi pada Minggu (29/5/2022) malam.
Saat itu, pelaku masuk ke kamar korban dan melakukan perbuatan yang tidak pantas.
Menurut sang kepala desa, gadis tersebut tinggal seorang diri di rumah, karena ditinggal mati sang ibu pada tiga tahun lalu dan sang ayah, beberapa hari lalu.
"Ayahnya, lima hari lalu, meninggal dunia," kata sang kepala desa.
Baca juga: Peringatan Dini BMKG, Besok Sumut Berpotensi Dilanda Hujan Lebat, Petir Hingga Angin Kencang
Sementara, kata dia, korban memiliki kakak kandung namun tinggal di Yogyakarta.
Memang, lanjut dia, antara terduga pelaku dengan korban, ada kedekatan.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/pemerkosaan_20171006_120300.jpg)