Resep Masakan

5 Resep Kreasi Pisang Goreng, Cocok untuk Camilan Sore, Teman Ngeteh ala Restoran

Semakin berkembangnya zaman, camilan ini pun banyak dikreasikan hingga dapat menggugah selera karena berbeda dari biasanya.

Penulis: Tria Rizki | Editor: Ayu Prasandi
HO
Resep Kreasi Pisang Goreng ala Restoran. 

Bahan Pelapis :

- 500 gram kacang tanah kupas, cincang kasar

Cara Membuat Pisang Goreng Kacang :

1. Siapkan wadah bersih dan masukkan tepung terigu, tepung beras, tepung sagu, baking powder, garam, gula tepung, dan es. Aduk hingga merata.

2. Celupkan pisang ke dalam bahan pencelup dan gulingkan di taburan kacang.

3. Siapkan wajan yang berisi minyak makan, lalu goreng pisang hingga matang dengan menggunakan api sedang.

Baca juga: Berikut Beberapa Resep Masakan yang Mudah Dibuat dan Cocok Dihidangan untuk Menu Buka Puasa

3. Pisang Goreng Madu

Pisang Goreng Madu memiliki tekstur yang lembut dengan rasa manis alami dari madu, yang cocok dijadikan camilan sore bersama keluarga.

Tribuners yang mengikuti resep ini akan menghasilkan 30 porsi dengan membutuhkan waktu hanya 20 menit saja.

Bahan :

- 4 buah pisang tanduk, belah menjadi dua bagian dengan potong masing-masing 5 cm (sesuai selera)

- 480 ml minyak untuk menggoreng

Bahan Pencelup :

- 200 gram tepung terigu protein sedang

- 100 gram tepung beras

- 4 sendok makan madu

- 1/2 sendok teh baking powder

- 400 ml air es

- 1 sendok teh garam

Cara Membuat Pisang Goreng Madu :

1.  Siapkan waadah bersih, lalu masukkan tepung terigu, tepung beras, madu, baking powder, garam, dan air es. Aduk hingga merata.

2. Celupkan piang ke dalam bahan pencelup.

3. Siapkan wajan yang berisi minyak makan, lalu goreng hingga kuning keemasan dengan menggunakan api sedang.

Baca juga: Aplikasi Penghasil Uang Yummy, Unggah Resep Masakan Bisa Dapat Cuan

4. Pisang Goreng Rambutan

Pisang Goreng rambutan memiliki perpaduan tekstur lembut dan renyah, rasanya manis dan menggunakan bahan-bahan yang terjangkau.

Tribuners yang mengikuti resep ini akan menghasilkan 32 porsi dengan membutuhkan waktu hanya 45 menit saja.

Bahan :

- 4 buah pisang tanduk, dipotong bulat tebal

- 50 lembar kulit pangsit, dipotong pajang halus

- 1.600 ml minyak untuk menggoreng

Bahan Larutan Tepung :

- 100 gram tepung terigu protein sedang

- 20 gram tepung beras

- 1/2 sendok teh garam

- 1/4 sendok teh gula tepung

- 1 sendok teh baking powder

- 100 ml air es

- 2 butir telur

Cara Membuat Pisang Goreng Rambutan :

1. Siapkan wadah bersih dan masukkan tepung terigu, tepung beras, garam, gula, tepung, dan baking powder.

2. Tambahkan air es dan telur, aduk semua bahan hingga mengental dan merata dengan sempurna.

3. Celupkan pisang satu per satu ke dalam larutan tepung terigu, gulingkan di kulit pangsit.

4. Siapkan wajan yang berisi minyak dan goreng menggunakan api sedang hingga matang.

Baca juga: BERIKUT 3 Aplikasi Penghasil Uang dengan Cara Menulis Resep Masakan

5. Pisang Goreng Kremes

Pisang Goreng Kremes memiliki rasa manis dan tekstur yang renyah, camilan ini cocok untuk dijadikan teman ngeteh bersama keluarga ataupun teman.

Tribuners yang mengikuti resep ini akan menghasilkan 30 porsi dengan membutuhkan waktu hanya 30 menit saja.

Bahan :

- 30 buah pisang kepok kuning ukuran kecil

Bahan Pencelup :

- 100 gram tepung terigu protein sedang

- 1/2 sendok teh garam

- 1 sendok makan tepung beras

- 200 ml air

- 2 sendok makan gula merah, sisir

Bahan Kremesan :

- 1.200 ml santan cair, dari 1 butir kelapa

- 300 gram tepung beras

- 50 gram tepung sagu tani

- 30 gram maizena

- 1/4 sendok teh garam

- 2 buah kuning telur

- 7 sendok teh gula merah, sisir

Cara Membuat Pisang Goreng Kremes :

1. Potong tipis pisang dengan bentuk berjajar dan sisihkan.

2. Siapkan wadah bersih, lalu masukkan tepung terigu, garam, tepung beras, gula merah dan air. Aduk semua bahan hingga merata.

3. Panaskan minyak makan, aduk bahan kremesan hinggamerata dan tuang satu sendok sayur adonan kremesan ke dalam minyak panas.

4. Biarkan kremesan naik, kecilkan api dan kumpulkan sedikit demi sedikit kremesan menggunakan spatula kayu hingga menyatu.

5. Celupkan pisang ke dalam bahan pencelup, letakkan di tengah kremesan dan lipat kremesan membalut pisang.

6. Goreng pisang hingga matang dan kremesan kering.

(cr16/tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Halaman 4/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    Berita Populer

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved