Berita Seleb

Warisi Darah Ayahnya, Ariel NOAH Ungkap Pertengkaran Alleia Anata dan Sarah Amalia : Santai

bercerai, musisi Ariel NOAH dan mantan istrinya, Sarah Amalia tetap kompak mengasuh Alleia Anata Irham

Editor: Dedy Kurniawan
Instagram @arlanata_
Alleia Anata Irham putri semata wayang Ariel Noah 

TRIBUN-MEDAN.com - Meski bercerai, musisi Ariel NOAH dan mantan istrinya, Sarah Amalia tetap kompak mengasuh Alleia Anata Irham.

Diketahui, Ariel NOAH dan Sarah Amalia menikah pada 30 Januari 2005 di Surabaya.

Kala itu, sekitar tiga tahun pernikahan atau tepatnya pada 14 Februari 2008, Ariel NOAH mengajukan permohonan talak terhadap Sarah Amalia di pengadilan Agama Jakarta Barat.

Proses perceraian keduanya berlangung singkat karena sudah ada kesepakatan antara kedua belah pihak untuk berpisah secara baik-baik.

Baca juga: Iqlima Kim Dikabarkan Meninggal Dunia? Ternyata Begini Faktanya

Baca juga: Bijaknya King Faaz Tolak Mentah-mentah Ketemu Galih Ginanjar : Setan Menggoda di Masa Lalu


Akhirnya, pada 27 Mei 2008, Ariel NOAH dan Sarah resmi bercerai.

Ariel NOAH dan Sarah diketahui memiliki anak semata wayang bernama Alleia Anata.

Baru-baru ini, Ariel NOAH memuji Sarah Amalia saat mantan kekasih Luna Maya itu berbincang dengan Sean Gelael

Mulanya Ariel NOAH membahas soal hubungannya dengan Alleia.

Ariel NOAH mengaku sedang belajar menyesuaikan diri sebagai seorang ayah yang memiliki putri seorang remaja.

Baca juga: RAFFI AHMAD Kasih Kode Terjun ke Dunia Politik Tahun 2024? Unggah Foto Bersama Ridwan Kamil


Ia masih memikirkan cara agar tidak terlalu kaku sebagai ayah, tapi juga tidak kelewatan batas berperan sebagai temannya Alea.

"Anak gue tuh sebenarnya, agak susah, gue coba, kadang kan terlalu jadi teman (dengan anak) enggak pas juga. Terlalu jadi bapak enggak asik juga. Jadi mencoba ada di tengah agak susah," ungkap Ariel NOAH di YouTube KUY Entertainment, pada Rabu (11/5/2022), dikutip dari TribunJakarta.com.

Meski begitu, Ariel NOAH bersyukur, karena berkat peran dan didikan Sarah Amalia, Alleia memiliki sifat yang baik hati.

Baca juga: MARC Marquez Mulai Tak Percaya Diri, Realistis Raih Gelar MotoGP 2022, Tak Sanggup Target Juara

Ariel NOAH memuji kehebatan Sarah Amalia dalam mendidik anak.

"Alea itu, mamanya udah oke sih dari awal ngedidik dia, jadi gue tugasnya enggak terlalu berat. Jadi gue cuma kasih tahu konsekuensi, mimpi," akui Ariel NOAH.

Ariel NOAH lalu bercerita, Alleia memiliki ketertarikan di bidang seni.

Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved