Berita Medan
Bank Mandiri Hadirkan Ragam Promo saat Ramadan Hingga Program Kurma
Bank Mandiri mengadakan promo di bulan Ramadan untuk pelanggan setianya. Berikut ini adalah ragam promo yang diberikan
Penulis: Angel aginta sembiring | Editor: Array A Argus
TRIBUN-MEDAN.COM,MEDAN – Bank Mandiri mengatakan promo di bulan suci Ramadan.
Kali ini, Bank Mandiri memberikan promo unggulan dengan kategori Groceries, Dining, Café resto, Travel, Fashion dan E-commerce.
Pada kesempatan ini, Bank Mandiri Region I/Sumatera 1 menghadirkan Program Kurma (Kilau Ramadan Bersama Mandiri).
Program Kurma ini merupakan progam Ramadan dengan promo-promo yang menarik dari berbagai Top Merchant dan berbagai kategori untuk semua kalangan atau usage Bank Mandiri.
Menurut Regional CEO Region I / Sumatera 1 Bank Mandiri, Lourentius Aris Budiyanto, sejatinya Progam Kurma ini merupakan bentuk layanan apresiasi kepada nasabah pemegang kartu kredit dan pemanfaatan aplikasi Qris Livin.
Dimana pengguna kartu kredit di Region I / Sumatera 1 menyentuh 150.000 ribu pengguna, serta jumlah pengguna aplikasi Livin’ By Mandiri yang mencapai lebih dari 1 juta pengguna.
Program Kurma ini juga menjadi kesempatan untuk Bank Mandiri meningkatkan awareness dan transaksi nasabah Bank Mandiri.
"Melalui program Kurma ini Bank Mandiri berharap nasabah setia Bank Mandiri dapat menikmati berbelanja dengan menyenangkan dan menikmati promo yang Bank Mandiri berikan, " ujarnya, Sabtu (23/4/2022).
Lanjutnya, adapun program Kilau Ramadhan bersama Mandiri terdiri dari promo Livin’Poin dengan Mandiri Kartu Kredit dan Mandiri Kartu Debit, diskon potongan langsung dengan Mandiri Kartu Kredit.
Free product ataupun voucher dengan Mandiri Kartu Kredit maupun QR Payment Livin by Mandiri, cashback dengan Mandiri Kartu Kredit dan QR Payment Livin by Mandiri, mendapatkan harga spesial dengan Mandiri Kartu Kredit, serta open booth Livin by Mandiri dengan berbagai gimmick menarik. (cr9/Tribun-Medan.com)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Program-Kurma-Bank-Mandiri.jpg)