Berita Seleb

Hotman Paris Sampai Terjatuh Demi Penuhi Hasrat Celine Evangelista

Ternyata, di balik kedekatan Ariel dan Celine yang menghebohkan publik tersebut, ada sosok yang campur tangan.

Penulis: Rena Elviana Purba |
HO / Tribun Medan
Hotman Paris dan Celine Evangelista 

TRIBUN-MEDAN.com - Baru-baru ini, musisi Ariel NOAH dijodohkan dengan artis cantik Celine Evangelista. Pasalnya, keduanya terlihat begitu serasi ketika tampil satu panggung.

Awalnya, Ariel NOAH diketahui manggung di sebuah klub terkenal di Jakarta, ternyata Celine Evangelista juga terlihat di klub tersebut.

Lantas Celine Evangelista pun dipaksa naik ke atas panggung. Saat sudah berada di atas panggung, Ariel NOAH pun terlihat menggenggam tangan mantan istri aktor Stefan William tersebut. Lalu keduanya pun tampak bernyanyi bersama.

Awalnya, Celine terlihat malu-malu berada di dekat laki-laki yang dijuluki Lady Killer tersebut. Tetapi akhirnya Ia tampak begitu menikmati momen tersebut ketika Ariel NOAH menggenggam tangannya.

Ternyata, di balik kedekatan Ariel dan Celine yang menghebohkan publik tersebut, ada sosok yang campur tangan.

Sosok tersebut adalah pengacara kondang Tanah Air, Hotman Paris. Hal ini terungkap dari YouTube Channel Melaney Ricardo, Kamis (14/4/2022).

Pengacara berdarah batak tersebut pun membongkar habis kejadian viral tersebut. Awalnya, Hotman Paris mengatakan klub terkenal miliknya tersebut penuh lantaran ada Ariel NOAH akan manggung.

"Bener, jadi gini. Malam itu event dengan mengundang penyanyi si A, penuh banget. Saya foto-foto dulu sama si A di kamar tamu," tutur Hotman.

Ternyata, Celine yang turut menonton penampilan Ariel NOAH tersebut tak kebagian kursi deretan depan.

"Habis itu mulai lah dia tampil di panggung, dari awal Celine kebetulan nggak kebagian kursi depan," imbuh Hotman.

Tak disangka, Melaney Ricardo yang sedikit tahu soal cerita di baliknya pun menguak fakta tambahan bahwa Celine sempat meminta guest link kepada Hotman Paris.

"Tunggu, ceritanya dari siang, Celine telepon minta guest link sama abang. (Hotman Paris) 'Gak bisa gak bisa, udah penuh'," ungkap Melaney.

Karena ingin duduk di depan, Hotman Paris mengatakan bahwa Celine terus menerus meneror dirinya.

"Terus dia di belakang, dia WA aku terus. (Celine) 'Pindahin gue ke depan dong', gue sih mau pindahin cuma takut," ungkap Hotman Paris.

Meski diketahui sebagai pemilik klub terkenal tersebut, Hotman merasa sungkan dan takut untuk berbuat sesuka hati memindahkan tamu.

Sumber: Tribun Medan
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved