Berita Unik
Pria Ini 15 Tahun Dipenjara Karena Ngaku Bunuh Istri, Tetiba si Istri Muncul Bikin Kaget Sekampung
Malangnya nasib pria ini, 15 tahun dipenjara karena mengaku membunuh, tiba-tiba korbannya muncul dalam keadaan sehat.
Penulis: Liska Rahayu | Editor: Liska Rahayu
TRIBUN-MEDAN.com - Malangnya nasib pria ini, 15 tahun dipenjara karena mengaku membunuh, tiba-tiba korbannya muncul dalam keadaan sehat.
Pada tahun 1994, penduduk di desa Luchong, Hubei, China, dikejutkan oleh kejadian aneh.
Diketahui, seorang pria di desa itu sedang menjalani hukuman karena membunuh istrinya.
Namun, tiba-tiba, pada satu hari, sang istri kembali dengan cerita yang mengejutkan.
Baca juga: BIKIN Kaget Seisi Hotel, Pria Ini Tiba-tiba Telanjang di Lobi Lalu Berlutut, Ternyata Ini Motifnya
Baca juga: BARU Dikubur 1 Hari, Pria Ini Tiba-Tiba Muncul di Rumah, Padahal Keluarga Yakin Sudah Meninggal
Ketika dia belum menikah, Zhang Zaiyu adalah gadis yang cukup ceria.
Setelah menikah, dia tiba-tiba menjadi sakit jiwa.
Semua karena suaminya dan pernikahan mereka mengalami pergejolakan.
Zhang Zaiyu dan suaminya, She Xianglin menikah pada tahun 1986.
Dari pernikahan tersebut, mereka memiliki seorang putri.
Kehidupan pernikahan mereka awalnya cukup damai.
Tetapi, ketika She Xianglin pergi bekerja di kota lain, semuanya berubah.
Ketika Zhang di rumah melihat suaminya tak mengirim uang untuk waktu yang lama, dia menjadi curiga.
Pada akhirnya, hasilnya persis seperti yang diduga.
Xianglin ternyata berselingkuh dengan wanita lain untuk waktu yang lama.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/ilustrasi-diborgol-polisi-12.jpg)