Liga Inggris
Man City Bentrok Liverpool Menentukan Juara Liga Inggris, Henderson: Perjalanan Masih Panjang
Manchester City dan Liverpool akan bentrok di Etihad Stadium dalam lanjutan pekan ke-32 Liga Inggris 2021-2022 pada Minggu (10/4/2022) pukul 22.30 WIB
TRIBUN-MEDAN.com - Manchester City dan Liverpool akan saling bentrok pada lanjutan Liga Inggris yang berpotensi menentukan juara Premier League musim ini.
Namun Jordan Henderson mengungkapkan bahwa hasil laga antara Liverpool dan Manchester City tidak akan menentukan siapa yang akan menjuarai Liga Inggris 2021-2022.
Manchester City dan Liverpool akan bentrok di Etihad Stadium dalam lanjutan pekan ke-32 Liga Inggris 2021-2022 pada Minggu (10/4/2022) pukul 22.30 WIB.
Laga ini diyakini sebagai laga penentu siapakah yang akan keluar sebagai juara Liga Inggris di akhir musim nanti.
Hal ini disebabkan jarak poin kedua tim hanya terpaut satu poin dengan Manchester City unggul dengan koleksi 73 poin.
Baca juga: LIVE Trans7 MotoGP Amerika 2022 Hari Ini, Jorge Martin Tak Ngebet Duel Lawan King of COTA
Sementara Liverpool membayangi The Citizens di peringkat kedua dengan perolehan 72 poin.
Meski banyak yang beranggapan bahwa laga ini sebagai penentu gelar, hal ini tidak dinilai demikian oleh kapten Liverpool, Jordan Henderson.
Dengan masih menyisakan tujuh laga setelah berhadapan dengan Man City, Henderson menyebutkan bahwa setiap laga adalah laga yang menentukan.
“Jelas jika Anda kalah dalam pertandingan itu sangat sulit,” katanya Henderson, dikutip dari situs resmi Liverpool.
“City tidak kehilangan poin, jujur, jadi itu bisa sangat sulit. Tetapi jika kami menang, masih ada jalan panjang dan banyak poin untuk diperebutkan, jadi itu tidak benar-benar mengubah apa pun.”
“Jadi, sekali lagi, ya, kami akan memberikan segalanya pada hari Minggu tetapi kemudian musim tidak berakhir di sana.”
Baca juga: Man City Vs Liverpool Live SCTV, Duel Bukan Hanya soal Gelar Juara, tapi Rekor Liga Inggris
“Masih banyak pertandingan sepak bola, banyak pertandingan, untuk dimainkan dan kami tahu itu.”
“Tetapi fokus penuh pada hari Minggu. Kami akan memberikan segalanya dan lihat apa yang terjadi," ujar Henderson menambahkan.
Beberapa musim terakhir, Liverpool dan Man City adalah dua tim yang saling bersaing dalam perebutan gelar Liga Inggris.
Henderson menilai bahwa persaingan dengan Man City selalu menyajikan hal-hal yang membuat para pemain tertantang.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/jordan-henderson-liverpool.jpg)