Berita Seleb
Deretan Artis Tanah Air yang Awali Kariernya Sebagai Kru TV, Ada Sicantik Putri Marino
Tak hanya masyarakat biasa saja, bahkan beberapa artis ternama Tanah Air juga harus mengawali kariernya dari bawah terlebih dahulu.
Penulis: Rena Elviana Purba |
Sejak saat itu, karier pemilik nama lengkap John Martin Tumbel ini kian moncer. Ia kini juga semakin dikenal sebagai salah satu presenter kondang.
3. Angelica Simperler
Dikenal sebagai aktris, ternyata Angelica Simperler dulunya hanyalah seorang kru TV. Aktris yang dikenal setelah sukses berperan dalam serial Angel's Diary bersama Dimas Aditya ini diketahui dulunya bekerja sebagai staf asisten produksi di salah satu stasiun televisi swasta.
Karena sukses berperan dalam seial Angel's Diary, akhirnya Angelica pun memilih meninggalkan pekerjaannya dan fokus berakting.
Kini, Ia pun dikenal sebagai salah satu aktris yang kerap menghiasi layar kaca dalam beberapa sinetron dan FTV yang diperankannya.
4. Taskya Namsya
Nama Taskya Namsya dikenal luas setelah Ia beradu akting dengan Dikta dalam serial Cinta dan Rahasia (2017). Sejak saat itu, karier aktingnya semakin melambung. Tak hanya dikenal sebagai aktris, Taskya ternyata dulunya juga seorang presenter di salah satu stasiun televisi.
Kala itu, kariernya dimulai sebagai kru magang di salah satu stasiun televisi yang menayangkan serial Cinta dan Rahasia. Karena kepiawaian, Taskya pun mulai ditawarkan untuk terjun ke dunia akting.
Kala itu, Ia mengawali kariernya sebagai aktris dengan film perdana Langit ke-7 di tahun 2012. Ia pun diketahui sukses memerankan pemain utama yang bernama Dania. Sejak saat itu, Taskya rutin mendapat peran di film hingga kini.
5. Pamungkas
Sebelum terjun menjadi seorang musisi, ternyata Pamungkas pernah bekerja sebagai kru stasiun televisi swasta. Kala itu, Ia dipercaya sebagai kru musik program Islam Itu Indah.
Dari pekerjaannya tersebut, Pamungkas pun mengumpulkan uang hasil kerja kerasnya tersebut untuk membeli sebuah laptop dan perlengkapan rekaman.
Dari situ lah Pamungkas kemudian membuat album "Walk The Talk". Ternyata karyanya tersebut dapat diterima oleh masyarakat hingga akhirnya kini Ia dikenal sebagai penyanyi dan penulis lagu.
6. Angie Ang
Sosok Angie Ang mungkin sudah tidak asing bagi penonton televisi di Indonesia. Namanya sudah malang melintang di dunia pertelevisian Tanah Air sejak tahun 2014.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Artis-yang-dulunya-pernah-jadi-kru-TV.jpg)