Liga Italia

HASIL Liga Italia - Jersey Baru AC Milan Tak Moncer, Rossoneri Cuma Main Imbang di San Siro

Jersey anyar bawa sial, 33 tembakan tanpa gol, AC Milan gagal menang atas Bologna di San Siro.

Twitter/AC Milan
AC Milan bermain imbang kontra Bologna dengan skor 0-0 pada lanjutan Liga Italia 

TRIBUN-MEDAN.com - AC Milan gagal meraih kemenangan, padahal sudah memakai jersey terbaru saat bentrok kontra Bologna.

AC Milan menyambut Bologna dalam giornata ke-31 Liga Italia2021-2022 di San Siro, Senin (4/4/2022) waktu setempat atau Selasa dini hari WIB.

Hasilnya, AC Milan dan Bologna bermain imbang 0-0.

Jersey anyar bawa sial, 33 tembakan tanpa gol, AC Milan gagal menang atas Bologna di San Siro.

Menurut catatan WhoScored, AC Milan bermain lebih mendominasi dengan memegang penguasaan bola sebesar 54 persen.

Dari segi peluang, I Rossoneri melepaskan 33 tembakan dengan 7 di antaranya mengarah tepat ke gawang Bologna.

Adapun Bologna meluncurkan delapan tembakan dan hanya empat yang mengarah tepat ke gawang AC Milan.

Baca juga: HASIL Liga Inggris - Arsenal Kena Bantai Crystal Palace, Keluar dari Empat Besar Klasemen

Dalam laga tersebut, AC Milan untuk kali pertama menggunakan jersey keempat mereka musim ini.

Desain jersey anyar tersebut terbilang unik karena didominasi warna putih dengan warna merah dan hitam hanya ada di sekitar dada pemain.

Itu merupakan hasil kolaborasi AC Milan dengan Nemen.

Namun, tuah kaus tersebut rupaya tak berhasil membuat AC Milan menang.

Padahal, sebelum laga ini, AC Milan mampu memetik 3 kemenangan beruntun di Liga Italia.

Tiga kemenangan beruntun itu didapat AC Milan atas Napoli (1-0), Empoli (1-0), dan Cagiliari (1-0).

Jalannya pertandingan

Sejak wasit Livio Marinelli meniup peluit tanda kick-off babak pertama, AC Milan langsung tampil menekan.

Sumber: BolaSport.com
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved