Timnas Indonesia
PREDIKSI Susunan Pemain Timnas Indonesia Hadapi Timor Leste, Potensi Panggung Pemain Muda
Di atas kertas, timnas Indonesia yang memiliki peringkat lebih baik cenderung diunggulkan daripada Timor Leste.
TRIBUN-MEDAN.com - Laga timnas Indonesia vs Timor Leste diprediksi bakal jadi panggung pemain muda yang potensial.
Timnas Indonesia akan melakoni pertandingan melawan Timor Leste dalam laga yang bertajuk FIFA Matchday.
Laga pertama timnas Indonesia vs Timor Leste akan dihelat di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, pada Kamis (27/1/2022) malam WIB.
Kemudian, pertandingan kedua dijadwalkan berlangsung di venue yang sama pada Minggu (30/1/2022) malam WIB.
Di atas kertas, timnas Indonesia yang memiliki peringkat lebih baik cenderung diunggulkan daripada Timor Leste.
Baca juga: JADWAL Liga 1 Live Indosiar Hari Ini, Persita Tangerang Vs Persija Jakarta, Ujian Perdana Sudirman
Berdasarkan ranking FIFA, timnas Indonesia kini menghuni peringkat ke-164, sedangkan Timor Leste ada di tempat ke-196.
Alhasil, laga melawan Timor Leste akan menjadi kans bagus bagi Skuad Garuda untuk menambah poin dan memperbaiki ranking FIFA.
Secara head-to-head, Indonesia selalu menang dalam empat pertemuan kontra tim berjuluk The Rising Sun itu. Skuad Garuda bahkan dapat mencetak 14 gol dan hanya sekali kebobolan dalam empat laga tersebut.
Menilik dominasi Indonesia atas Timor Leste, skuad Garuda pun diperkirakan akan memainkan formasi menyerang sejak awal laga.
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, diprediksi akan memainkan formasi menyerang 4-3-3 dalam laga ini. Nadeo Argawinata yang menjadi andalan timnas Indonesia di Piala AFF 2020 berpotensi kembali mengisi pos penjaga gawang.
Baca juga: UPDATE Bursa Transfer - Man City Dapat Striker Baru Rekrut Julian Alvarez, Adik Tingkat Messi
Di lini belakang, Rizky Ridho dan Alfeandra Dewangga juga bisa diandalkan kembali oleh STY sebagai bek tengah.
Perubahan berpotensi terjadi di area fullback karena Asnawi Mangkualam harus kembali ke klubnya (Ansan Greeners), sedangkan Pratama Arhan kini tengah cedera dan belum pasti main.
Peran Ansawi Mangkualam bisa digantikan oleh pemain muda Persib Bandung, Bayu Fiqri, yang sekaligus akan menandai debutnya bersama timnas senior.
Sementara, Pratama Arhan berpotensi digantikan oleh pelapisnya di Piala AFF 2020, Edo Febriansyah. Di sektor tengah, trio Evan Dimas, Rachmat Irianto, Ricky Kambuaya berpotensi menjadi andalan STY.
Maju ke depan, posisi penyerang kiri diperkirakan ditempati Irfan Jaya, pemain debutan Terens Puhiri bisa menjadi opsi menarik untuk menggantikan Witan Sulaeman di kanan.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/timnas-indonesia-play-off.jpg)