Liga Champions
Baseksehir Vs Man United Liga Champions Malam Ini, Asa Peluang Lolos Setan Merah & Rajai Klasemen
Pertandingan Baseksehir vs Manchester United berlangsung di Fateh Terim Stadium, mulai pukul 00.55 WIB.
TRIBUN-MEDAN.com - Sang pemuncak klasemen Grup H, Manchester United akan bentrok dengan tim juru kunci Baseksehir dini hari nanti, Kamis (5/11/2020).
Man United yang belum ada menelan kekalahan di pentas Liga Champions ingin melanjutkan tren positif mereka.
Pertandingan Baseksehir vs Manchester United berlangsung di Fateh Terim Stadium, mulai pukul 00.55 WIB.
Duel Baseksehir vs Manchester United tak disiarkan SCTV tapi bisa disaksikan di Vidio.com.
Baca juga: LIVE Malam Ini, Prediksi Barcelona Vs Dynamo Kyiv, Komentar Pelatih Hingga Head to Head
Kondisi Pemain
Baseksehir yang merupakan wakil asal Turki ini kemungkinan akan menampilan para bekas mantan pemain Liga Inggris.
Sebut saja Rafael bekas mantan pemain MU, hingga Martin Skrtel, Nacer Chadli dan Demba Ba yang dulu menjadi idola para superter di Inggris.
Namun Nacer Chadli yang sebelumnya sempat bersinar dengan Tottenham dikabarkan masih menepi menjalani pemulihan cedera.
Selain Chadli, pasukan Okan Buruk dipastikan kehilangan Junior Caciara karena menderita cedera Achilles.
Adapun dari kubu tim Manchester United hanya ada dua pemain yang berada di ruang perawatan.
Kedua pemain yang berada di ruang perawatan tersebut ialah Eric Bailly dan Phil Jones, di mana mereka berposisi sebagai bek tengah.
Baca juga: Hasil Liga Champions, Sergio Ramos Cetak Rekor 100 Gol Bersama Real Madrid, Samai Morientes
Selain Bailly dan Jones, ada dua pemain lagi yang tidak akan dibawa Ole Gunnar Solskjaer pada lawatannya ke Turki.
Mereka yakni Alex Telles yang menjalani isolasi mandiri setelah dinyatakan positif Covid-19 dan selanjutnya Jesse Lingard.
Jesse Lingard masih diberi waktu oleh Solskjaer untuk memperbaiki kebugarannya setelah sembuh dari cederanya.
Tanggapan Pelatih
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/man-united-rajai-pesta-eropa.jpg)