MotoGP

MotoGP Perancis 2020 - Jack Miller Cemas Cuaca di Le Mans, Perkirakan Terjadi Balapan Basah

Jack Miller pun berharap faktor cuaca tidak menghalanginya meraih hasil positif pada balapan MotoGP Prancis, Minggu (11/10/2020) di Sirkuit Le Mans.

twitter
Jack Miller, pembalap tim satelit Pramac Ducati 

T R I B U N-M E D A N.com - Pebalap Pramac Racing, Jack Miller berkomentar terkait cuaca pada ajang MotoGP Prancis di Sirkuit Le Mans, Minggu (11/1-/2020) nanti.

Jack Miller memprediksi Sirkuit Le Mans bakal terjadi balapan basah alias wet race.

Jack Miller pun berharap faktor cuaca tidak menghalanginya meraih hasil positif pada balapan MotoGP Prancis, Minggu (11/10/2020) di Sirkuit Le Mans. 

Jack Miller finis pada posisi keempat pada balapan MotoGP Prancis 2019 lalu.

Ia pun tak ragu menyebut Le Mans sebagai salah satu sirkuit favoritnya. 

Jadwal MotoGP Perancis 2020 Pekan Ini, Valentino Rossi Menanti Podium Ke-200

"Saya menyukai Sirkuit Le Mans. Saya pernah menang pada balapan Moto3, dan tahun lalu saya juga tampil cepat dan sempat bertarung dengan Marc Marquez," kata Miller. 

"Le Mans adalah salah satu tempat yang paling cocok dengan saya. Saya menantikan bisa kembali membalap di sana," tuturnya lagi. 

Di sisi lain, pembalap asal Australia tersebut mencemaskan kondisi cuaca. 

Balapan basah alias wet race diperkirakan bakal terjadi pada seri MotoGP Prancis 2020. 

Cuma Senyum Saja, Dest Tak Ngerti Apa yang Dibilang Messi Saat Jalani Debut Bersama Barcelona

Andai perkiraan itu betul-betul terjadi, kejuaraan dunia MotoGP 2020 bakal merasakan balapan basah pertama sepanjang musim ini.

Kali terakhir MotoGP menggelar balapan basah ialah pada MotoGP Valencia 2018.

"Kami sudah mengecek ramalan cuaca sejak balapan MotoGP Catalunya. Saya tidak terlalu senang ke sana dengan kondisi cuaca basah, tetapi seperti inilah kondisinya," ucap Miller. 

Namun, ia optimistis situasi akan berubah pada balapan berikutnya. 

"Le Mans adalah satu-satunya sirkuit yang membuat saya khawatir soal cuaca. Sisanya takkan terlalu buruk," kata dia melanjutkan. 

Valentino Rossi Nyerah Kejar Juara Dunia MotoGP 2020, Buntut Dua Kali Kesalahan Beruntun

Berikut jadwal Lengkap MotoGP Prancis 2020:

Sumber: BolaSport.com
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved