Gadis ini Meninggal setelah Konsumsi Obat Migrain Racikan Sendiri Selama Setahun
Bukan ide yang baik untuk meresepkan obat sendiri, karena kita tidak tahu zat yang terkandung dalam obat-obatan.
TRIBUN-MEDAN.com - Saat sakit, kita disarankan mendatangi dokter sehingga kita bisa mendapatkan pemeriksaan.
Tapi beberapa dari kita hanya meminum obat parasetamol, dan sembuh karenanya.
Namun, mungkin bukan ide yang baik untuk meresepkan obat sendiri, karena kita tidak tahu zat yang terkandung dalam obat-obatan.
Dalam sebuah postingan Facebook baru-baru ini, seorang wanita di Chudapa Pornngam, Thailand, menceritakan kisah bagaimana saudara perempuannya meninggal setelah melakukan pengobatan sendiri selama lebih dari setahun.
Wanita itu berusia 25 tahun, sering mengalami migrain dan nyeri haid.
Baca: Ini Alasan Kenapa Migrain Lebih Sering Terjadi pada Perempuan ketimbang Laki-laki
Baca: Donasi Pengobatan Anaknya Digunakan si Ayah Rp 2,5 Miliar Foya-foya dengan PSK
Baca: Reuni Sekolah Berujung Perselingkuhan, Pria Ini Tega Tinggalkan Istri dan 2 Anak, Kini Masuk Bui
Namun, alih-alih pergi ke dokter, ia membeli obat bebas dan telah meminumnya selama lebih dari setahun.
Pada tanggal 2 Agustus, dia menderita sakit kepala, nyeri badan dan sesak di dadanya, dia juga muntah sampai pingsan.
Karena kejadian itu, dia dilarikan ke rumah sakit.
Dokter mengatakan bahwa dia memiliki tekanan darah rendah, dan mengatakan bahwa penyebabnya mungkin adalah obat yang dia makan.
Ketika kondisinya membaik setelah memeriksakan diri ke dokter dan kembali ke rumah.
Pada tengah malam, 2 Agustus lalu, wanita itu minum obat lagi karena pusing yang tak berhenti dan terus-terusan muntah. Kondisi ini dialaminya selama berhari-hari.
Lalu pada pagi berikutnya, 4 Agustus, dia pergi ke rumah sakit lain.
Dokter di sana memberinya empat macam obat. Saat itu, dia masih bisa berbicara dengan dokter, tetapi dia muntah.
Sore itu, dia dikirim ke ruang gawat darurat rumah sakit lain.
Di malam hari, dokter memanggil kerabatnya untuk datang dan mengunjunginya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/racikan_obat_migrain.jpg)