Piala Kemerdekaan
Newsvideo: Asrul Bersih-bersih Sepatu Jelang Lawan PS Kwarta
Kegiatan itu ia lakukan setiap ada PSMS menggelar pertandingan.
Penulis: Ilham Fazrir Harahap | Editor: Muhammad Tazli
Laporan Wartawan Tribun Medan/ Ilham Fazrir Harahap
TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN-Asrul Reza, gelandang PSMS terlihat beres-beres di kamarnya di Mess Makodam, Kamis (27/8/15) siang. Ia membersihkan sepatunya dengan kain untuk menghadapi laga Derby Medan melawan PS Kwarta, malam ini.
Selesai membersihkan sepatunya, ia pun langsung menjemur sepatunya. Kegiatan itu ia lakukan setiap ada PSMS menggelar pertandingan.
"Tadi saya bersih-bersihin sepatu dulu, setelah bersih-bersihin sepatu kami langsung turun ke bawah dan kumpul sebelum berangkat," ujarnya, Kamis (27/8/15). (cr1/tribun-medan.com)