Transfer Pemain
Jecky Pasarela Merapat ke Bintang Jaya
Bintang Jaya Asahan kembali menunjukan keseriusannya dalam menghadapi kompetisi divisi utama musim ini dengan berencana mengontrak Jecky Pasarela
Laporan wartawan Tribun Medan / Tatang Sinaga
TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Bintang Jaya Asahan kembali menunjukan keseriusannya dalam menghadapi kompetisi divisi utama musim ini. Sekalipun di putaran pertama mampu bertengger di papan atas klasemen sementara, namun hal itu belum membuat manajemen tim merasa puas.
Skenario mendatangkan pemain baru pun dipilih untuk mempersolid tim di putaran kedua-kedua. Tak tanggung-tanggung pemain yang didatangkan pun berasal dari klub kontestan Indonesia Super League (ISL) Gresik United, Jecky Pasarela.
Kehadiran Jecky bakal membuat daya gedor tim berjuluk Kijang Gunung tersebut semakin gencar. Apalagi dengan kematangan yang dimiliki Jecky karena berpengalaman memperkuat tim di kompetisi level profesional.
Jecky mengaku sudah melakukan pembicaraan serius dengan manajemen Bintang Jaya. "Memang lagi proses merapat ke Bintang Jaya. Kemungkinannya sudah sembilan puluh persen. Mudah-mudahan sebentar lagi prosesnya bisa selesai," katanya saat dikonfirmasi Super Ball dari Medan, Rabu (4/6/2014).