Berita Medan
Pendaftaran Porkot ke-15 Cabor Akuatik Resmi Ditutup, Kecamatan Medan Belawan Dipastikan Absen
Sebanyak 20 Kecamatan telah terdaftar untuk tampil pada multi event olahraga tahunan di kota Medan itu.
Penulis: Aprianto Tambunan | Editor: Ayu Prasandi
TRIBUN-MEDAN.com,MEDAN- Pendaftaran untuk Pekan Olahraga Kota (Porkot) Medan ke-15 pada cabang olahraga (Cabor) Akuatik Indonesia (AI) resmi ditutup pada 31 Agustus 2025 lalu.
Sebanyak 20 Kecamatan telah terdaftar untuk tampil pada multi event olahraga tahunan di kota Medan itu.
Hasil pendaftaran ini pun telah dilaporkan AI Medan ke Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) kota Medan pada Selasa (2/9) kemarin.
Dengan begitu, hanya satu kecamatan yang dipastikan tidak ikut berpartisipasi pada Porkot kali ini.
"Yang tidak daftar hanya kecamatan Medan Belawan. Mereka tidak ada atletnya dari dulu," kata Sekum AI Medan, Zulkifli Nasution kepada Tribun Medan, Rabu (3/9/2025).
Dikatakan Zulkifli, pelaksanaan pertandingan Akuatik pada Porkot ke-15 nanti akan digelar di Kolam Renang Selayang, Kota Medan pada 12-13 Oktober mendatang.
AI Medan akan mempertandingkan 5 kelas mulai dari Gaya Dada, Gaya Bebas, Gaya Kupu-kupu, Gaya Punggung, dan Gaya Ganti
Segala persiapan yang dibutuhkan pun terus dimatangkan, guna memaksimalkan pelaksanaan pertandingan.
"Persiapan sudah 85 persen lah. Seperti kita sudah menyelesaikan pendaftaran, kemudian tiap-tiap koordinator kecamatan kita minta menyiapkan atletnya," ujarnya.
Untuk itu, Zulkifli meminta semua kontingen kecamatan bisa mempersiapkan atlet-atlet terbaiknya pada Porkot ini.
Apalagi, Porkot ke-15 ini akan menjadi kebangkitan bagi AI Medan setelah 2 tahun berturut-turut absen.
"Kita berharap setiap kecamatan bisa mempersiapkan diri sebaik mungkin, sehingga pada Porkot nanti pertandingan bisa maksimal dan menarik. Dan akan terjaring atlet-atlet berpotensi untuk Kota Medan," katanya.
"Semoga lahir atlet-atlet berpotensial pada Porkot ini, karena sudah 2 tahun renang tidak digelar pada Porkot. Jadi memang untuk tahun ini renang di pertandingkan, jadi diharapkan antusiasme kecamatan bisa besar," tambahnya.
Seperti diketahui, Porkot Medan ke-15 rencananya akan dibuka di Lapangan Merdeka pada 11 Oktober 2025. Porkot kali ini pun akan mempertandingkan 25 cabor.
(Cr29/tribun-medan.com)
Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News
Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter dan WA Channel
| CIRI-CIRI Mayat Laki-laki Membusuk di Lahan Kosong, Ada Tato di Kaki Kiri |
|
|---|
| Mayat Laki-laki di Lahan Kosong Kepalanya Hancur, Badan Masih Utuh |
|
|---|
| Penemuan Mayat di Lahan Kosong Bikin Geger Warna Jalan Pantai Barat |
|
|---|
| Suci Menangis ke Wali Kota, Cerita Penderitaan Korban Banjir Puluhan Tahun |
|
|---|
| Mendadak Opname Usai Tersangka, Kadishub Medan Erwin Saleh Berpotensi Dijemput Paksa |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Pengcab-AI-Medan-foto-bersama-Ketum-KONI-Medan-di-sekretariat.jpg)