Berita Viral

UPDATE Kecelakaan Bus Rombongan RS Bina Sehat di Gunung Bromo: 8 Orang Tewas dan 33 Luka Berat

Update Terkini Kecelakaan Bus Rombongan RS Bina Sehat di Gunung Bromo: 8 Orang Tewas dan 33 Lainnya Luka Berat

|
Editor: AbdiTumanggor
kolase istimewa
Sebanyak delapan karyawan Rumah Sakit Bina Sehat (RSBS) Jember meninggal dunia dalam kecelakaan bus pariwisata di lereng Gunung Bromo, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur, pada Minggu (14/9/2025). (Kolase Istimewa) 

TRIBUN-MEDAN.COM - Sebanyak delapan karyawan Rumah Sakit Bina Sehat (RSBS) Jember meninggal dunia dalam kecelakaan bus pariwisata di lereng Gunung Bromo, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur, pada Minggu (14/9/2025).

Direktur RS Bina Sehat, Faida, mengonfirmasi bahwa korban merupakan rombongan karyawan RSBS yang sedang liburan usai tasyakuran kelulusan S1.

"Mereka infonya turun dari Gunung Bromo setelah tasyakuran kelulusan S1," ujar Faida, mantan Bupati Jember, dalam pesan singkat.

Bus bernomor polisi P 7221 UG yang mengangkut 55 penumpang diduga mengalami rem blong saat melaju di jalan turunan Jalan Raya Sukapura, Desa Boto, Kecamatan Lumbang, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur.

Bus lepas kendali dan menabrak pagar rumah warga hingga ringsek.

Kecelakaan terjadi sekitar pukul 11.45 WIB.

Kondisi bus pariwisata yang ditumpangi rombongan
Kondisi bus pariwisata yang ditumpangi rombongan karyawan Rumah Sakit Bina Sehat (RSBS) Jember setelah kecelakaan di Jalan Raya Sukapura, Desa Boto, Kecamatan Lumbang, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur, Minggu (14/9/2025). (istimewa)

Sebanyak tujuh orang tewas di lokasi kejadian, sementara satu korban lainnya meninggal di rumah sakit.

Korban luka-luka telah dievakuasi ke berbagai fasilitas kesehatan, di antaranya:

1). 23 orang dirawat di RSUD dr Mohamad Saleh Kota Probolinggo

2). 5 orang di RS Arrozi Probolinggo

3). 8 orang di Puskesmas Sukapura

4). 5 orang di Puskesmas Wonomerto

Faida memimpin langsung proses identifikasi dan evakuasi korban, dengan mengerahkan 18 ambulans untuk membawa korban luka dan jenazah ke Jember.

Adapun identitas korban meninggal yang telah teridentifikasi:

1). Hesty, ahli gizi RSBS

2). Arti, perawat HD RSBS

3). Hendra, Customer Service RSBS

4). Istri Hendra

5). Anak Hendra

6). Anak perawat Maria

Dua korban lainnya belum teridentifikasi.

KECELAKAAN MAUT - Kecelakaan bus terjadi di kawasan Kecamatan Sukapura, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur, Minggu (14/9/2025) siang. Bus itu membawa rombongan pegawai Rumah Sakit Bina Sehat, (RSBS), Jember.  Delapan orang dilaporkan meninggalo dunia.
KECELAKAAN MAUT BUS ROMBONGAN - Kecelakaan bus terjadi di kawasan Kecamatan Sukapura, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur, Minggu (14/9/2025) siang. Bus itu membawa rombongan pegawai Rumah Sakit Bina Sehat, (RSBS), Jember. Delapan orang dilaporkan meninggal dunia. (istimewa/Tribun Jatim)

Kronologi Kecelakaan Bus Rombongan RS Bina Sehat Jember

Minggu, 14 September 2025, sekitar pukul 11.45 WIB: 

- Bus pariwisata bernomor polisi P 7221 UG yang mengangkut 55 penumpang rombongan karyawan RS Bina Sehat Jember sedang dalam perjalanan turun dari kawasan Gunung Bromo setelah mengikuti tasyakuran kelulusan S1.

Lokasi kejadian: 

- Jalan turunan di Jalan Raya Sukapura, Desa Boto, Kecamatan Lumbang, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur.

- Saat melewati tikungan jalan turunan, bus tiba-tiba lepas kendali dan menabrak pagar rumah warga.

- Dugaan sementara, bus mengalami rem blong sehingga tidak dapat dikendalikan. Akibat tabrakan, badan bus ringsek dan menyebabkan korban jiwa serta luka-luka.

Korban:

- Sebanyak delapan orang meninggal dunia, tujuh di lokasi kejadian dan satu di rumah sakit.

- Beberapa korban yang meninggal telah berhasil diidentifikasi, antara lain: Hesty (ahli gizi), Arti (perawat HD), Hendra (Customer Service), istri dan anak Hendra, serta anak perawat Maria.

- Satu jenazah belum berhasil diidentifikasi.

- 47 penumpang lainnya mengalami luka-luka dan dirawat di berbagai fasilitas kesehatan, yaitu di RS M Saleh, RS Arrosi, Puskesmas Sukapura, dan Puskesmas Wonomerto.

Evakuasi:

- Direktur RS Bina Sehat, Faida, memimpin langsung proses evakuasi dan identifikasi korban.

- Sebanyak 18 ambulans dikerahkan dengan pengawalan untuk mengevakuasi korban ke fasilitas kesehatan.

(*/Tribun-medan.com)

Artikel ini telah tayang di TribunJatim.com dan Kompas.com

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di FacebookInstagram dan Twitter dan WA Channel

Berita viral lainnya di Tribun Medan

Sumber: Tribun Jatim
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved