Breaking News

Deli Serdang Terkini

Istri Dibunuh Suami di Labuhan Deli Subuh-subuh, Warga Sempat Kejar Pelaku

Peristiwa tragis berlangsung di Gang Barokah, Desa Helvetia, Kecamatan Labuhan Deli, Kabupaten Deli Serdang.

Penulis: Fredy Santoso | Editor: Randy P.F Hutagaol
TRIBUN MEDAN/FREDY SANTOSO
ISTRI DIBUNUH: Suasana rumah istri dibunuh suami di Desa Helvetia, Kecamatan Labuhan Deli, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara, Sabtu (16/8/2025). Korban masih dibawa ke rumah sakit. 

TRIBUN-MEDAN.com,MEDAN - Peristiwa tragis berlangsung di Gang Barokah, Desa Helvetia, Kecamatan Labuhan Deli, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara, Sabtu (16/8/2025).

Seorang istri bernama Dini, tewas diduga dibunuh suaminya sendiri berinisial BD.

Jasad Dini bersimbah darah di lorong rumah, mengenakan kaus berwarna putih.

Rukiyah, tetangga korban mengatakan, peristiwa dugaan pembunuhan terjadi sekira pukul 05:30 WIB, pagi.

Awalnya ia mendengar suara ramai-ramai, kemudian ketika keluar rumah melihat Dini tewas.

"Saya keluar rumah sudah ramai. Orang itu bilang dia dibunuh, sudah meninggal,"kata Rukiyah, Sabtu (16/8/2025).

Rukiyah menjelaskan, warga sempat mengejar suami Dini, yang diduga sudah menghabisi nyawa istrinya.

Namun ia sempat lolos dan melarikan diri karena takut ditangkap.

Namun informasi terbaru, BD sudah diamankan Polisi.

"Ada yang bilang udah ditangkap. Ada yang bilang belum."

(Cr25/Tribun-medan.com)

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di FacebookInstagram dan Twitter dan WA Channel

Berita viral lainnya di Tribun Medan

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved