Kapolres Toba Bersama Forkopimda Hadiri Gerakan Pembagian 10 Juta Bendera Merah Putih
Mengusung tema nasional “Bersatu, Berdaulat, Rakyat Sejahtera, Indonesia Maju”, peringatan HUT ke-80 RI diharapkan menjadi refleksi bersama
TRIBUN-MEDAN.com, BALIGE - Bertempat di Depan Pasar Balerong Balige Jalan Sisingamangaraja Balige Kabupaten Toba Provinsi Sumatera Utara, Kepala Kepolisian Resor Toba AKBP V.J Parapaga, S.I.K, bersama Forkopimda Kabupaten Toba hadiri kegiatan gerakan pembagian 10 juta bendera merah putih kepada masyarakat dalam rangka memeriahkan HUT Kemerdekaan Indonesia yang ke- 80 tahun 2025
Mengusung tema nasional “Bersatu, Berdaulat, Rakyat Sejahtera, Indonesia Maju”, peringatan HUT ke-80 RI diharapkan menjadi refleksi bersama atas perjalanan panjang bangsa sekaligus dorongan untuk terus membangun Indonesia yang lebih baik.
Tampak Pawai barisan pembawa bendera oleh anggota Paskibra diikuti barisan drumband dan ditutup dengan barisan perwakilan setiap kecamatan dimulai berjalan dari jembatan Juara Monang Balige menuju tribun kehormatan di depan Balairung Balige.
Forkopimda Toba yang hadir dalam kegiatan tersebut yakni Wakil Bupati Toba Audi Murphy Sitorus, Sekda Kabupaten Toba Drs Augus Sitorus, Ketua Pengadilan Negeri Balige, Dandim 0210/TU, Letkol Kav Ronald Tampubolon, SH, M.Han yang di wakili Danramil 13/Porsea, Kapten Inf Tetap Lumbantoruan, Ketua Pengadilan Negeri Balige, Dr Makmur Pakpahan, SH, MH, Kajari Toba yang diwakili oleh Kasi Pidum Togi Paulus Hasibuan, SH, MH.
Baca juga: Kurang dari 24 Jam, Tim Gabungan Polda Sumut Ungkap Kasus Penculikan Anak di Marelan, Korban Selamat
Kapolres Toba AKBP V.J Parapaga berharap dengan adanya kegiatan ini kita gali nilai-nilai patriotisme dan nilai juang NKRI dalam Bhineka Tunggal Ika melalui pengibaran bendera merah putih di setiap pelosok negeri.
“Mari bersama kita kibarkan bendera merah putih ini sebagai rasa syukur atas perjuangan dan jasa-jasa para pahlawan, kita tancapkan di Bumi Pertiwi ini bahwa Merah Putih adalah satu-satunya dan kita kuatkan di bumi persada Indonesia” ucap Kapolres
Polres Toba menyatakan komitmennya untuk terus bersinergi dengan pemerintah daerah dan seluruh elemen masyarakat guna memastikan peringatan HUT RI ke-80 berlangsung dengan aman, tertib, dan penuh makna, tutup Kapolres. (*)
| Ikuti Jejak Sang Kakak, Cerita Reghina yang Berhasil Bawa Bendera Merah Putih HUT RI ke 80 di Sumut |
|
|---|
| Kapolres Toba Hadiri Pengukuhan 20 Paskibraka Tingkat Kabupaten Toba 2025 |
|
|---|
| Polres Pelabuhan Belawan Sosialisasi Kamseltibcar Lantas dan Edukasi Pemasangan Bendera Merah Putih |
|
|---|
| Jelang HUT ke-80 RI, Polsek Dolok Pardamean Bagikan Bendera Merah Putih di Simalungun |
|
|---|
| Sambut HUT ke-80 RI, Polres Padangsidimpuan Bagikan Bendera Merah Putih ke Warga |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Kepala-Kepolisian-Resor-Toba-AKBP-VJ-Par.jpg)