Liga Inggris

Prediksi Line-up Liverpool Jika Ekitike Gabung, Lini Depan Mengerikan, Bisa Juara Lagi?

Untuk posisi tiga terdepan akan menjadi milik Mohamed Salah, Hugo Ekitike, dan Luis Diaz sebagai trisula anyar The Reds.

|
(Twitter/Premier League)
JUARA - Liverpool sukses meraih trofi Liga Inggris 2024-2025. 

TRIBUN-MEDAN.com - Line-up Liverpool semakin mengerikan jika Hugo Ekitike merapat pada bursa transfer musim panas ini,

Kedatangan Hugo Ekitike ke Liverpool dipastikan bakal membuat lini Liverpool semakin kuat di musim depan. Liverpool berpotensi juara Liga Inggris lagi?

Hugo Ekitike tinggal selangkah lagi bergabung dengan Liverpool pada bursa transfer panas 2025.

Hal itu terjadi setelah Liverpool dan Eintracht Frankfurt mencapai kesepakatan soal biaya transfer sang pemain.

Biaya transfer Ekitike mencapai 95 juta euro, demikian menurut laporan pakar transfer asal Italia, Fabrizio Romano. 

Baca juga: Terjawab, Teka-teki Lionel Messi Tampil di Piala Dunia 2026 Dibocorkan Leandro Petersen

Bersama sang jawara Liga Inggris 2024-2025, Ekitike akan menandatangani kontrak jangka panjang berdurasi enam tahun.

Itu artinya, Ekitike akan berseragam Liverpool sampai Juni 2031.

Pemain berusia 23 tahun itu juga telah dijadwalkan terbang ke Liverpool pada Selasa (22/7/2025) waktu setempat.

Dia akan melakoni serangkaian tes medis dan menandatangani sejumlah dokumen sebelum diresmikan.

Baca juga: LINK Nonton Live Streaming Arsenal Vs AC Milan Jam 18.30 WIB, Akses di Sini Gratis via HP

Lantas, seperti apa penampakan line-up Liverpool setelah Hugo Ekitike bergabung?

Pelatih Arne Slot diyakini bakal tetap mengusung formasi 4-3-3 atau 4-2-3-1 seperti musim lalu.

Di posisi penjaga gawang, Alisson Becker akan tetap dipercaya sebagai kiper utama.

Kemudian empat bek sejajar akan diisi dua rekrutan baru untuk posisi wing-back.

Milos Kerkez mengisi posisi bek sayap kiri sementara Jeremie Frimpong berada di sebelah kanan.

Sementara dua palang pintu utama bakal ditempati Virgil van Dijk dan Ibrahima Konate.

Baca juga: Fans Crystal Palace Protes ke Markas UEFA, Kirim Koper Isi Uang Palsu Simbol Ketidakadilan

Selanjutnya posisi tiga gelandang akan disi Ryan Gravenberch, Alexis Mac Allister, dan pemain baru Florian Wirtz.

Gravenberch, yang menunjukkan perkembangan signifikan musim lalu, akan kembali dipercaya mengisi posisi gelandang bertahan.

Sementara Mac Allister akan mengemban peran sebagai gelandang box-to-box.

Kedua gelandang tersebut akan memaksimalkan tugas Florian Wirtz sebagai pemain nomor 10.

Peran sebagai playmaker sudah sering diemban Wirtz saat di Bayer Leverkusen.

Sang gelandang Timnas Jerman berperan penting dalam mengatur serangan dan menciptakan peluang, terutama untuk tiga pemain di depannya.

Untuk posisi tiga terdepan akan menjadi milik Mohamed Salah, Hugo Ekitike, dan Luis Diaz sebagai trisula anyar The Reds.

Ekitike akan bertugas sebagai pemain nomor 9 alias penyerang tengah dengan diapit Mo Salah dan Diaz di posisi sayap.

Tiga penyerang itu akan bahu-membahu dalam menciptakan gol.

Berikut prediksi line-up Liverpool setelah Ekitike gabung:

Liverpool (4-3-3); Alisson; Frimpong, Konate, Van Dijk, Kerkez; Gravenberch, Mac Allister, Wirtz; Mo Salah, Ekitike, Diaz

Pelatih: Arne Slot

Liverpool dan Man City Dijagokan Juara

Mantan Bek Manchester United, Rio Ferdinand mengutarakan pandangannya mengenai peta persaingan Liga Inggris musim 2025/2026. 

Menurutnya, hanya Liverpool dan Manchester City yang punya kapabilitas untuk saling sikut dalam perburuan trofi.

Liverpool datang sebagai juara bertahan dengan skuad yang makin menakutkan.

Kehadiran pemain-pemain anyar seperti Florian Wirtz, Milos Kerkez, hingga Jeremie Frimpong membuat kekuatan The Reds semakin solid.

Sementara itu, Manchester City tidak tinggal diam dalam bursa transfer musim panas ini.

Pep Guardiola kembali mendatangkan sejumlah nama top demi mempertahankan dominasi mereka di papan atas Liga Inggris.

Analisis tersebut ia bagikan dalam kanal YouTube miliknya. Dalam pernyataannya, Ferdinand menyebut bahwa tim-tim lain seperti Arsenal belum cukup kuat untuk masuk dalam kategori penantang gelar sejati.

"Musim depan hanya akan terjadi antara Liverpool dan Man City. Arsenal mungkin akan membuat keributan selama beberapa bulan – mungkin enam bulan,” ucap Ferdinand dalam channel Rio Ferdinand Presents.

(tribun-medan.com)

Artikel ini telah tayang di BolaSport.com

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di FacebookInstagram dan Threads dan WA Channel

Berita viral lainnya di Tribun Medan

Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved