MotoGP Jerman 2025
Jadwal MotoGP Jerman, Marc Marquez Semakin Percaya Diri Rebut Gelar Juara Ke-9
Pembalap Ducati Lenovo, Marc Marquez semakin percaya diri. Marquez kini menatap MotoGP Jerman 2025. Marquez kans gelar juara dunia kesembilan
TRIBUN-MEDAN.com - Berikut jadwal MotoGP Jerman 2025 yang akan digelar di Sirkuit Sachsenring.
Pembalap Ducati Lenovo, Marc Marquez semakin percaya diri.
Marc Marquez pun menggila berhasil menjuarai MotoGP tiga kali berturut.
Mulai dari MotoGP Belanda, MotoGP GP Italia dan MotoGP Aragon 2025.
Baca juga: LIVE BOLA Live Streaming Palmeiras vs Chelsea Siapa Menang, Siaran Langsung Piala Dunia Antarklub
Marquez kini menatap MotoGP Jerman 2025
Marc Marquez berbicara kans gelar juara dunia kesembilan menjelang MotoGP Jerman 2025 di sirkuit favorit.
Kepercayaan diri Marquez melejit setelah berhasil menyapu bersih tiga seri terakhir dengan sangat luar biasa.
Terbaru adalah kemenangan di MotoGP Belanda 2025 di Sirkuit Assen, pekan lalu.
Di sirkuit yang notabene bukan sirkuit kesukaannya, Marquez malah mampu menunjukkan comeback hebat.
Comeback di sini dalam arti karena dia sempat kecelakaan dua kali dalam sesi latihan hingga mendapatkan jahitan.
Dia juga sempat gagal mendapatkan pole position untuk starting grid, tetapi semuanya berhasil diatasi dengan lesatan apik di chicane terakhir Sirkuit Assenm saat balapan mulai masuk putaran kelima.
Kemenangan itu menjadi hat-trick seri Marquez setelah memenangi MotoGP Italia dan MotoGP Aragon.
Semua seri itu benar-benar disapu si Alien, dia menang di sesi sprint dan balapan utama semuanya.
Rantai kemenangan yang terus berlanjut membuat Marquez semakin 'dingin' di puncak klasemen MotoGP 2025.
Juara dunia delapan kali itu mengoleksi total 307 poin.
Marquez unggul jauh sebanyak 77 poin atas adiknya sendiri, Alex Marquez (Gresini), yang tertahan di peringkat dua klasemen dengan 230 poin.
Sudah banyak spekulasi bahwa Marquez bisa saja mengunci gelar jika memenangi empat seri berikutnya.
Terlebih, seri selanjutnya adalah favorit Marquez, MotoGP Jerman 2025 di Sachsenring yang notabene sirkuit kidal yang dia menangkan sebanyak delapan kali di kelas premier.
Marquez menjadi pemenang di sirkuit anti-clockwise itu pada tahun 2013-2019 dan 2021.
Berbicara jelang MotoGP Jerman 2025, Marquez mulai percaya diri tentang gelar juara dunia kesembilan.
"Tentu saha saya akan menyerang dan berusaha meraih poin sebanyak mungkin," kata Marquez dikutip BolaSport dari Speedweek.
Meski begitu, Marquez tidak ingin sesumbar.
Dia tahu bahwa siapa saja bisa cepat dengan Ducati Desmosedici GP saat ini di Sachsenring.
"Saya akan memperhatikan lebih jeli. Jika ada seseorang yang lebih cepat, maka dia lebih cepat," katanya.
"Kami masih belum sampai setengah musim kompetisi, dan masih ada banyak seri balapan yang harus dilalui."
"Akan tetapi, pundi-pundi saya cukup baik. Saya pikir saya bisa mulai menatap kans juara dunia," ucap Marquez.
Jadwal MotoGP Jerman
MotoGP Jerman bakal berlangsung pada 11-13 Juli 2025 di Sirkuit Sachsenring, Jerman.
Marquez merupakan penguasa Sirkuit Sachsenring.
Marquez pembalap dengan kemenangan terbanyak di trek yang berada di Jerman tersebut, yakni 11 kemenangan.
(*/TRIBUN-MEDAN.com)
Sumber: Bolasport.com
Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News
Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter dan WA Channel
Berita viral lainnya di Tribun Medan
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Marc-Marquez-Ducati-corse.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.