Pertandingan Voli Polresta Deliserdang Meriahkan HUT Bhayangkara, Tim Gabungan Polsek Raih Juara
Sambut HUT Ke-79 Bhayangkara, Polresta Deliserdang menggelar Kejuaraan Bola Voli antarsatuan.
TRIBUN-MEDAN.com, DELISERDANG - Sambut HUT Ke-79 Bhayangkara, Polresta Deliserdang menggelar Kejuaraan Bola Voli antarsatuan. Kegiatan ini berlangsung selama 3 hari mulai tanggal 23-25 Juni 2025 di Lapangan Voli Polresta Deliserdang, Rabu (25/06/2025).
Kapolresta Deliserdang Kombes Pol Hendria Lesmana, SIK, M. Si, mengatakan kegiatan turnamen bola voli antar sat, bag dan Polsek jajaran Polresta Deliserdang ini dilaksanakan dalam rangka menyambut Hari Ke-79 Bhayangkara.
Baca juga: Srikandi Polwan Polres Pematangsiantar Patroli Humanis, Bagikan Bansos dan Sosialisasi Layanan 110
Dalam kesempatan tersebut, pihaknya juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh perwira, personil dan semua pihak yang telah mendukung terlaksananya kegiatan ini.
"Kegiatan turnamen Bola voli yang digelar di Polresta Deliserdang sudah berakhir dan untuk juara pertama dimenangkan Gabungan Polsek Jajaran Polresta Deliserdang dan pemenang kedua Sat Reskrim Polresta Deliserdang serta pemenang ketiga sat Samapta Polresta Deliserdang," ujarnya.
Sementara itu, Kasat Samapta Kompol Supendi selaku ketua panitia mengatakan pada Kejuaraan terbuka Turnamen Voli dilaksanakan selain menyambut hari Bhayangkara juga untuk menjalin hubungan silaturahmi antara personel Polresta Deliserdang. (*)
| Polresta Deliserdang Gelar Apel Kesiapan Tanggap Darurat Hidrometeorologi 2025 |
|
|---|
| Gelar Jumat Curhat, Polresta Deliserdang Tingkatkan Silaturahmi dengan Masyarakat |
|
|---|
| Polsek Biru-Biru Patroli Lokasi Dugaan Judi Dadu Putar dan Tembak Ikan |
|
|---|
| Sumut Falcons Volley Ball Academy Diluncurkan , Target Jadi Akar Rumput Talenta untuk Proliga |
|
|---|
| 30 Klub Voli Bertanding di Kejurda Antarklub PBVSI Sumut, Incar Atlet untuk Persiapan PON 2028 |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Polresta-Deliserdang-menggelar-Kejd.jpg)