VIDEO

Peringatan Hari Krida Pertanian di Karo Dipenuhi Hasil Tani Dengan Ukuran Jumbo

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Karo Michael Purba menjelaskan, peringatan ini bukan hanya sekedar momen seremonial belaka

Penulis: Muhammad Nasrul | Editor: Satia

TRIBUN-MEDAN.com, KARO - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karo melalui Dinas Pertanian (Distan), menyelenggarakan peringatan Hari Kria Pertanian tahun 2025, di kawasan perkantoran di Jalan Veteran, Kabanjahe, Selasa (24/6/2025).

Peringatan Hari Krida Pertanian ke-53 ini diisi oleh Distan Karo dengan berbagai kegiatan menarik, seperti pameran hasil pertanian dan juga kontes hasil pertanian serta hewan peliharaan. 

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Karo Michael Purba menjelaskan, peringatan ini bukan hanya sekedar momen seremonial belaka.

Dikatakannya, lebih dari itu sesuai dengan tujuannya bahwasanya Hari Krida Pertanian ini ditujukan sebagai penghargaan dari pemerintah kepada insan pertanian khusunya di Kabupaten Karo

"Hari Kriada ini merupakan penghargaan dan apresiasi kita dari pemerintah kepada semua insan pertanian. Mulai dari petani, kelompok tani, pengusaha pertanian, dan juga lainnya," ujar Michael. 

Amatan www.tribun-medan.com, semua insan pertanian di Kabupaten Karo tampak antusias mengikuti seluruh rangkaian kegiatan dalam Hari Krida Pertanian kali ini. Seluruh kelompok tani dan Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) dari Distan Karo, tampak membawa hasil-hasil pertanian khas dari masing-masing daerahnya. 

Seperti yang terlihat pada beberapa lapak yang disediakan, tampak diisi oleh sejumlah hasil pertandingan seperti jagung, pisang, labu, buah naga, dan berbagai jenis lainnya dipamerkan. Bahkan, yang menjadi pusat perhatian ialah adanya beberapa jenis tanaman khusunya dari pertanian seperti buah dan sayur ukurannya cukup besar. 

Melihat ukuran buah dan sayur yang lebih dari biasanya, tentunya mengundang perhatian dari warga yang datang di lokasi acara. Seperti yang diungkapkan oleh H Tarigan, warga Berastagi ini mengaku sangat antusias karena jarang melihat ukuran buah dan sayur yang tak biasa ini. 

"Sedap lihatnya, biasanya kan kalau di pasar atau di warung kita lihat buah naga, ubi, dan beberapa jenis sayuran itu ya paling untuk konsumsi rumah tangga. Tapi saya lihat tadi ini besar-besar buah sama sayurannya," ucap Tarigan. 

Ketika ditanya perihal adanya ukuran buah dan sayur yang tak biasa ini, Michael mengaku jika memang itu merupakan hasil dari pengembangan yang dilakukan oleh Distan melalui PPL di lapangan. Tak hanya dibuat untuk kebutuhan kontes, Michael mengatakan jika memang ukuran buah dan sayur yang cukup besar itu juga diedarkan di beberapa pangsa pasar baik lokal maupun internasional. 

"Itu hasil dari pendampingan dari petugas dan budidaya asli dari petani kita yang memang sudah cukup maju. Tentunya tidak semua pasar membutuhkan hasil ukuran yang besar, tapi memang ada beberapa pasar yang meminta hasil seperti itu," ucapnya. 

Dalam kontes tadi, dikatakan Michael pihaknya tak hanya menilai hasil buah dan sayur dari kuantitasnya saja seperti ukuran. Namun, untuk kualitas seprti rasa dan juga hal lain menjadi penilaian yang dilakukan oleh tim panitia penilai lomba kontes hasil tani ini.

"Tentu tak hanya kuantisasnya saja yang kita lihat, melainkan juga kualitasnya agar buah ataupun sayur yang sudah memiliki ukuran yang besar ini tetap memilih kualitas rasa dan manfaat yang baik," katanya. 

Lebih lanjut, melalui perayaan ini dirinya mengatakan Pemkab Karo memiliki harapan dan tujuan besar untuk bisa menjadi wadah bagi petani dalam memasarkan hasil pertaniannya. Sehingga, melalui kegiatan ini menjadi semacam muara pertemuan antara petani dengan pembeli ataupun pengusaha yang bergerak di bidang pertanian. (mns/tribun-medan.com)

 

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved