Karo Terkini
Sempat Lesu, Peternak Sapi di Karo Sebut Pemesanan Hewan Kurban Mulai Meningkat di H-7 Idul Adha
Menjelang Lebaran Idul Adha pada Jumat (6/6/2025) mendatang, sejumlah peternak di Kabupaten Karo mulai kebanjiran pemesanan.
Penulis: Muhammad Nasrul | Editor: Randy P.F Hutagaol
TRIBUN-MEDAN.com, KARO - Menjelang Lebaran Idul Adha pada Jumat (6/6/2025) mendatang, sejumlah peternak di Kabupaten Karo mulai kebanjiran pemesanan untuk hewan kurban.
Namun, beberapa waktu lalu sekitar 10 hari sebelum Lebaran Idul Adha peternak mengaku pemesanan masih cenderung melemah.
Kini, di dua hari menjelang Lebaran berdasarkan informasi terbaru dari peternak jika sapi-sapi yang sudah disediakan sejak jauh-jauh hari sudah perlahan habis.
Seperti yang diungkapkan oleh salah satu peternak, Immanuel Sembiring, yang mengatakan jika saat ini tren pemesanan sudah kembali meningkat.
"Iya sempat agak lesu kemarin, tapi beberapa hari ini pembeli sudah ramai lagi naik cukup signifikan," ujar Immanuel, Rabu (4/6/2025).
Ketika ditanya kapan pemesanan sudah kembali meningkat, Immanuel menjelaskan jika pihaknya melihat pemesanan kembali ramai di H-7 kemarin.
Ia menjelaskan meskipun pemesanan sudah tampak adanya peningkatan namun dikatakannya masih dalam batas wajar.
"Di H-7 lah kemarin naiknya. Tapi sama seperti tahun kemarin kita lihat jumlah pemesanannya. Ya inikan karena ibadah, jadi dicukupkan untuk kebutuhan ibadah," katanya.
Dari 60 ekor sapi yang telah terjual dari peternakannya, dirinya menjelaskan seluruhnya dipesan oleh masyarakat dari seputar Kabupaten Karo.
Khususnya, pemesanan terbanyak untuk kebutuhan kurban di masjid-masjid yang ada di kawasan Kecamatan Kabanjahe.
Lebih lanjut, dirinya menjelaskan meskipun peningkatan pemesanan terjadi di sepekan sebelum Lebaran namun hingga saat ini pihaknya masih menerima pesanan dari beberapa pengurus masjid.
Ia mengaku, untuk memenuhi kebutuhan masyarakat hingga Lebaran nanti pihaknya tetap memenuhi pasokan sapi di peternakannya.
(mns/tribun-medan.com)
Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News
Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter dan WA Channel
Berita viral lainnya di Tribun Medan
| Tiga Orang Pembunuh Warga Nias Dibekuk Satreskrim Polres Tanah Karo, Lima Lainnya DPO |
|
|---|
| Perkembangan Pembunuhan Warga Nias, Polres Tanah Karo Berhasil Amankan Tiga Orang dan Lima DPO |
|
|---|
| Bawa Sabusabu, Warga Deli Serdang Diamankan Polres Tanah Karo di Pinggir Jalan |
|
|---|
| Nasabah Korban Pembobolan Saldo Datangi Bank Pelat Merah Kabanjahe, Minta Bank Segera Klarifikasi |
|
|---|
| Miliki 1,48 Kg Ganja, Residivis Tak Berkutik Diamankan Satresnarkona Polres Tanah Karo |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Seorang-peternak-sapi-membawa-ternaknya-ke-Pasar-Hewan-di-Desa-Suka.jpg)