Resep Makanan
Resep Pepes Teri Tahu dan Telur yang Super Nikmat dan Lezat
Resep pepes teri tahu dan telur bisa menjadi lauk andalan di rumah Anda bersama keluarga. Rasanya dijamin nikmat dan lezat.
Editor:
Array A Argus
Cookpad/Ummu Salma Muhammad
MENU SEDERHANA- Resep pepes teri tahu dan telur merupakan menu sederhana yang nikmat di lidah. Berikut ini adalah resep dan cara pembuatannya.
TRIBUN-MEDAN.COM,- Bagi Anda yang tak mau repot memasak lauk di rumah untuk keluarga, Anda mungkin bisa mencoba menu yang satu ini.
Nama menunya adalah pepes teri tahu dan telur.
Makanan yang satu ini sangat nikmat disantap bersama nasi putih hangat.
Apalagi menunya masih baru selesai dimasak.
Dijamin siapa saja pasti bakal suka dan ketagihan.
Meski terlihat sederhana, tapi menu yang satu ini layak untuk dicoba.
Berikut ini adalah resep dan cara pembuatannya.
Bahan-bahan
Bahan
- 250 gr teri jengki (buang tulang)
- 8 potong tahu putih
- 1 butir telur
- 2 sdm air asam jawa
- 2 sdm minyak jelantah
- Segenggam daun kemangi
- 1 btg daun bawang (iris)
- 2 lbr daun jeruk (buang batang, iris tipis)
- Secukupnya gula, garam, penyedap
- Secukupnya daun pisang
- secukupnya lidi
Bumbu halus
- 5 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 1 buah cabai merah besar buang biji
- 1 btg serai (ambil putihnya saja)
- 2 butir kemiri
- 1 buah tomat
- 3 cm jahe
- 3 cm kunyit
Langkah Pembuatan
- Hancurkan tahu, lalu campur dengan telur, bumbu halus, gula, garam, penyedap, air asam, irisan daun jeruk dan daun bawang. Aduk rata tes rasa
- Masukan teri basah dan daun kemangi. Aduk kembali
- Tempatkan isian di atas daun pisang lalu gulung dan kunci bagian ujung atas dan ujung bawah dengan lidi
- Kukus pepesan di dalam panci yang sudah dipanaskan selama 15 menit
- Setelah matang, angkat, dan sajikan
(tribun-medan.com)
Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News
Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter dan WA Channel
Berita viral lainnya di Tribun Medan
Resep Lainnya
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/resep-pepes-teri-tahu-dan-telur.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.