Langkat Terkini
Viral Lahan Terbakar Hebat di Jalinsum Medan-Aceh, Ini Penyebabnya
Lahan yang dipenuhi pepohonan yang berada di pinggir jalinsum, terbakar hebat. Hal ini menyita perhatian masyarakat yang melintas. Bahkan kejadian i
Penulis: Muhammad Anil Rasyid | Editor: Randy P.F Hutagaol
TRIBUN-MEDAN.com, LANGKAT - Pengendara dan Masyarakat yang melintas di Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum) Medan-Aceh, tepatnya di Desa Halaban, Kecamatan Besitang, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara, pada Kamis (27/3/2025) dini hari mendadak heboh.
Pasalnya lahan yang dipenuhi pepohonan yang berada di pinggir jalinsum, terbakar hebat.
Hal ini menyita perhatian masyarakat yang melintas. Bahkan kejadian ini beredar viral di media sosial.
Kasatpol PP Langkat, Dameka Singarimbun mengatakan, jika lahan yang terbakar itu ialah perladangan kepala sawit milik masyarakat yang bertempat tinggal di Dusun I Bukit Sukamulia, Desa Halaban, Kecamatan Besitang.
"Ya benar, kebakaran Kamis dinihari tadi. Pemilik lahan bernama Aidil Adha Hutasoit," ujar Dameka.
Lanjut Dameka, lahan yang terbakar itu seluas dua hektar. Namun kebakaran itu tidak berdampak ke rumah warga lainnya.
Namun saat ini menurut Dameka, api sudah berhasil dipadamkan.
"Situasi saat ini api sudah padam. Dugaan sementara adalah penyebab kebakaran itu, dibakar oleh pemilik lahan sendiri, untuk dimanfaatkan oleh pemilik seluas 2 hektar," ucap Dameka.
Bahkan informasi yang diperoleh, aktifitas ini sudah ada sejak beberapa hari yang lalu.
"Namun tadi malam pembakaran lahan itu dilakukan. Lahannya terletak bersebrangan dengan anak sungai," tutup Dameka.
(cr23/tribun-medan.com)
Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News
Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter dan WA Channel
Berita viral lainnya di Tribun Medan
| Penampakan Hutan Mangrove di Langkat yang Terancam Dialih Fungsi |
|
|---|
| Pemkab Langkat Lantik PPPK Guru Tahap II pada 25 November 2025 |
|
|---|
| Anak yang Dikabarkan Hilang di Langkat Akhirnya Ditemukan, Ternyata Pergi ke Pekanbaru |
|
|---|
| MTQ ke-58 di Kabupaten Langkat Resmi Ditutup, Ini Daftar Pemenangnya |
|
|---|
| MTQ ke-58 Tingkat Kabupaten Diikuti 935 Peserta, Ini Pesan Bupati Langkat |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Lahan-milik-masyarakat-di-Desa-Halaban-Kecamatan-Besitang-Kabupaten-Langkat.jpg)