Berita Medan
PFC Berencana Berbagi Takjil dan Menggelar Nobar Timnas Indonesia vs Bahrain Pekan Depan
Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk solidaritas dan berbagi kebahagiaan di bulan suci Ramadan.
Penulis: Aprianto Tambunan | Editor: Ayu Prasandi
TRIBUN-MEDAN.com,MEDAN - Dalam semangat berbagi di bulan suci Ramadan, kelompok suporter PSMS Medan Fans Club (PFC) berencana akan membagikan takjil kepada masyarakat di Jalan Bukit Barisan, Kota Medan, pada Selasa (25/3/2025) mendatang.
Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk solidaritas dan berbagi kebahagiaan di bulan suci Ramadan.
Ketua PFC, Tatang Angkasa Tarigan mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan lanjutan dari program PFC dalam menebar kebaikan dibulan Ramadan. Dimana kegiatan ini tidak semata-mata hanya untuk PFC, melainkan demi PSMS Medan.
Sehingga kegiatan ini bisa memberikan berkah dan dampak positif untuk PFC dan PSMS Medan menatap kompetisi Liga 2 musim 2025-2026 mendatang.
"Sebagai suporter yang bukan hanya untuk mendukung PSMS Medan, kami tentunya juga ingin saling berbagilah. Apalagi ini bulan yang baik, berharap mendapat berkah di bulan suci ini, supaya PSMS kami juga Insyaallah musim ini bisa lolos ke Liga 1, melalui perbuatan suporternya yang baik dan positif," kata Tatang, Minggu (23/3/2025).
Lebih lanjut, Tatang menyebutkan bahwa selain berbagi takjil, pihaknya juga akan menggelar nonton bareng (nobar) Timnas Indonesia menghadapi Bahrain.
Dirinya berharap, melalui kegiatan baik ini juga bisa memberikan berkah untuk Timnas Indonesia dalam kualifikasi Piala Dunia 2026.
"Dengan hal-hal positif seperti ini saya berharap bisa memberikan dampak positif juga kepada para anggota saya karena dengan kegiatan seperti bisa mengajarkan para anggota saya untuk saling berbagi. Dan semoga berkah itu juga bisa berdampak ke Timnas Indonesia yang sedang berjuang," ucapnya.
Ia berharap kedepannya PFC bisa terus melakukan kegiatan positif yang dapat dirasakan masyarakat. Serta PFC bisa semakin kompak dan solid dalam mendukung PSMS Medan menuju kasta tertinggi di Liga Indonesia
"Semoga PFC bisa semakin kompak dan semakin Solid mendukung PSMS Medan menjadi yang lebih baik. Kita tetap Solid untuk terus mendukung PSMS Medan, jangan patah semangat, percayalah tahun ini kita akan lolos ke Liga 1," pungkasnya.
(Cr29/tribun-medan.com)
Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News
Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter dan WA Channel
Berita viral lainnya di Tribun Medan
| 9 Bulan Menjabat, Banjir Medan Masih Tak Tertangani Wali Kota, Rico Waas: Kami Masih Cari Solusi |
|
|---|
| Ranperda KTR Medan, Ketua Pansus Pastikan Tak Tutup Ruang Gerak Usaha |
|
|---|
| Serahkan Diri Usai Tersangka Tilap Uang Petugas Kebersihan, Kasi Sarpas Dishub Medan Ditahan |
|
|---|
| Ancaman Kebakaran Kota Medan Masih Tinggi, Dewan Soroti Anggaran P2K |
|
|---|
| Aktivis dan Pekerja Perkebunan Deklarasikan SPPN, Jonni Silitonga Terpilih Jadi Ketua Umum |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/PFC-membagikan-takjil-kepada-masyarakat.jpg)