Polres Tanjungbalai
Dua Pencuri Peralatan Kapal Ditangkap Polisi di Tanjung Balai
Unit Reskrim Polsek Teluk Nibung, Polres Tanjungbalai, berhasil menangkap dua pria yang diduga mencuri peralatan kapal di Pelabuhan Tanjung Balai.
TRIBUN-MEDAN.COM, TANJUNGBALAI-Unit Reskrim Polsek Teluk Nibung, Polres Tanjungbalai, berhasil menangkap dua pria yang diduga mencuri peralatan kapal di Pelabuhan Tanjung Balai. Kedua tersangka, M.R. alias I (27), warga Jalan Bilal Lingkungan IV, dan A alias A (21), warga Jalan Lukah Lingkungan V, Kelurahan Perjuangan, Kecamatan Teluk Nibung, ditangkap setelah terbukti melakukan pencurian di Kapal KM Sumber Mas.
Kapolsek Teluk Nibung, AKP Rinaldi Ramadhan, S.H., M.H., menjelaskan bahwa aksi pencurian terjadi pada Sabtu, 22 Februari 2025, sekitar pukul 10.00 WIB. Barang-barang yang dicuri meliputi tiga buah trafo lampu corong 2000 watt, lima trafo lampu merkuri 400 watt, dan tiga buah elbo kuningan milik PT Halindo. Akibat kejadian ini, korban M.S.M. (35), warga Jalan Sei Pamali Lingkungan IV, Kelurahan Muara Sentosa, Kecamatan Sei Tualang Raso, mengalami kerugian sekitar Rp 20.000.000.
Penangkapan Kedua Tersangka
Pada Selasa, 25 Februari 2025, sekitar pukul 07.00 WIB, polisi mendapatkan informasi dari masyarakat mengenai keberadaan M.R. alias I di rumahnya. Tim Reskrim Polsek Teluk Nibung segera bergerak dan berhasil mengamankan tersangka tanpa perlawanan.
Setelah dilakukan interogasi, M.R. alias I mengakui perbuatannya dan mengungkapkan bahwa ia melakukan aksi pencurian bersama rekannya, A alias A. Berdasarkan informasi tersebut, polisi segera menuju rumah A alias A dan berhasil menangkapnya. Kedua tersangka kemudian dibawa ke Polsek Teluk Nibung untuk pemeriksaan lebih lanjut.
Atas perbuatannya, kedua pelaku dijerat Pasal 363 Ayat (2) Subs Pasal 362 KUHP tentang tindak pidana pencurian. Saat ini, kedua tersangka telah ditahan dan akan menjalani proses hukum lebih lanjut.(Jun-tribun-medan.com).
Kapolres Tanjungbalai AKBP Yon Edi Winara
Polda Sumut
Samapta Polres Tanjungbalai
pencurian air
Polres Tanjungbalai
| Polres Tanjung Balai Gelar Pertemuan Satkamling, Perkuat Mitra Keamanan Berbasis Warga |
|
|---|
| Polres Tanjung Balai Amankan Bandar Sabu dengan Barang Bukti 1 Kg |
|
|---|
| Minggu Kasih, Polres Tanjung Balai Kunjungi Warga dan Berbagi Kasih |
|
|---|
| Tim Patroli Spartan Polres Tanjung Balai Patroli di Titik-Titik Rawan Kamtibmas Hingga Pagi Hari |
|
|---|
| Polres Tanjung Balai Gelar Blue Light Patrol Setiap Malam untuk Keamanan Pengguna Jalan dan Warga |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Ditangkap-atas-kasus-pencurian-di-Kapal-KM-Sumber-Mas-Kota-Tanjung-Balai.jpg)