Polres Samosir
Polres Samosir Tangkap Pria Asal Simanindo, Diduga Miliki Sabu
Seorang pria asal Simanindo diamankan Sat Res Narkoba Polres Samosir atas dugaan kepemilikan sabu di Pangururan. Polisi terus mengembangkan kasus ini.
TRIBUN-MEDAN.COM, SAMOSIR-Satuan Reserse Narkoba (Sat Res Narkoba) Polres Samosir berhasil mengamankan seorang pria berinisial RS (33), warga Kecamatan Simanindo, yang diduga memiliki narkotika jenis sabu. Penangkapan dilakukan di Desa Lumban Suhisuhi Toruan, Kecamatan Pangururan, pada Minggu sore, 23 Februari 2025.
Dari tangan tersangka, polisi menyita satu paket kecil berisi serbuk putih yang diduga sabu dengan berat bruto 0,12 gram. Kasat Res Narkoba Polres Samosir, AKP Ferry Ardiansyah, S.H., M.H., menjelaskan bahwa penangkapan RS berawal dari laporan masyarakat.
"Kami menerima informasi terpercaya tentang seorang pria yang diduga membawa sabu di Desa Lumban Suhisuhi Toruan. Setelah melakukan penyelidikan, tim kami berhasil mengidentifikasi dan mengamankan tersangka," ujar AKP Ferry.
Saat akan ditangkap, RS berusaha menghilangkan barang bukti dengan membuang paket kecil sabu ke jalan. Namun, upaya tersebut gagal, dan polisi segera mengamankan barang bukti serta tersangka di lokasi kejadian.
Setelah diamankan, RS langsung dibawa ke Mapolres Samosir untuk pemeriksaan lebih lanjut. Hasil tes urine menunjukkan bahwa ia positif menggunakan narkotika. Polisi juga akan mengirim barang bukti ke laboratorium untuk pemeriksaan lebih lanjut.
"Mengingat jumlah barang bukti yang diamankan di bawah ketentuan SEMA No. 4 Tahun 2010, tersangka akan menjalani asesmen di BNN," tambah AKP Ferry.
RS dijerat dengan Pasal 112 ayat (1) atau Pasal 127 ayat (1) Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika. Saat ini, polisi masih mendalami kasus ini untuk mengungkap kemungkinan jaringan peredaran narkotika yang lebih luas.(Jun-tribun-medan.com).
| Kapolres Rina Frillya: Sinar24Jam Harus Jadi Lentera Kebenaran di Tanah Samosir |
|
|---|
| Ziarah Pada Hari Pahlawan, Kapolres Samosir Tekankan Semangat Pengabdian dan Tanggung Jawab |
|
|---|
| Pekerja Hotel di Samosir Alami Luka Bakar, Polisi Bergerak Cepat lewat Layanan 110 |
|
|---|
| Siaga Hujan dan Angin Kencang, Polres Samosir Perkuat Kesiapan Tanggap Bencana di Kawasan Danau Toba |
|
|---|
| Kapolres Rina Resmikan Pamapta Polres Samosir: Perkuat Fungsi SPKT, Wujudkan Pelayanan Humanis |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/dugaan-kepemilikan-sabu-di-Pangururan-Polisi-terus-mengembangkan-kasus-ini.jpg)